Site icon KaltengPos

Tim Monev Haji Kunjungan ke JCH di Mekkah

HUMAS KEMENAG MONITORING : Kakanwil Kemenag Prov. Kalteng, H. Noor Fahmi Monitoring dan Evaluasi ke Hotel 408 Ro'ya Al Hasyimiah sektor 4 Syisyah,di Mekkah Senin (12/6/2023).

MEKKAH – Tim Monitoring dan Evaluasi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) 1444 H/2023 M Kementerian Agama RI melakukan kunjungan ke hotel-hotel di Makkah, Senin (12 /6/2023). Mereka menemui para jemaah calon haji (JCH).

Tim Monev  terdiri dari Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Tengah H. Noor Fahmi, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi  Sumatera Utara  H. Ahmad Qosbi dan Rektor Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Prof. Dr.Phil. Al Makin, S.Ag, M.A.

Kakanwil Kemenag  Kalteng H.Noor Fahmi mengatakan, telah mencatat hasil monev  tersebut saat  kunjungan ke sektor 8 dan sektor 9  di hotel tempat penginapan jemaah haji.

“Allamdulillah kondisi jemaah di sektor 8 dan 9 sehat serta  pelayanan di hotel Hotel Albow dan Hotel Kiswah memenuhi standar, petugas  telah memberikan pelayanan maksimal bagi jemaah haji,”kata Kakanwil di Makkah mengutif rilis yang disampaikan oleh Humas Kemenag Kalteng.

Lebih lanjut, Noor Fahmi mengatakan bahwa  tim Monitoring dan Evaluasi  merupakan tim yang digagas Menteri Agama RI  untuk melaksanakan tugas pembinaan,  pelayanan dan perlindungan kepada jemaah haji Indonesia. Hal ini  seiring dengan tagline haji Kemenag 2023 “Haji Ramah Lansia “.

“Tim monev  juga meninjau secara langsung  sejumlah pelayanan di posko  sektor khusus Masjidil Haram Makkah serta kunjungan ke sektor empat dan Sembilan,” kata Noor Fahmi.

Pada penyelenggaraan ibadah haji 1444 H/2023 M Kalimantan Tengah  mendapatkan  kuota 1.612 dan ada tambahan kuota Jemaah  98 orang menjadi 1.710 jemaah.

Dalam kesempatan tersebut, Kakanwil memberikan arahan kepada masing masing ketua kloter yang tergabung dalam BDJ Embarkasi Banjarmasin,  untuk selalu melayani  seluruh Jama’ah Calon Haji Tahun 2023 dengan pelayanan yang memberikan kepuasan kepada mereka.

 

Pada Sabtu (10/06/23) lalu, dia bersama ketua tim dan anggota lainnya mengunjungi posko sektor khusus Masjidil Haram Makkah. Kemudian Ahad (11/06/23) meninjau ke sektor 4 serta sektor 9.

 

Termasuk jemaah haji Indonesia yang berada pada sektor-sektor di Arab Saudi, mendapat kunjungan dari Tim Monev PPIH sebagai bagian tugas pembinaan, pelayanan dan perlindungan kepada jemaah haji.

 

“Tim mengunjungi posko sektor khusus Masjidil Haram Makkah dan ke sektor 4 dan 9 untuk mengecek semua pelayanan sudah dilakukan dengan baik,” kata Noor Fahmi.

 

Dalam kunjungan, Tim Monev Haji juga menerima masukan terkait layanan, termasuk layanan bagi jemaah haji lansia dan disabilitas. Salah satunya usulan agar di setiap hotel yang dihuni oleh jemaah haji Indonesia didirikan Posko Layanan Terpadu.

 

Hasil kunjungan tersebut selanjutnya dibahas dalam rapat koordinasi (Rakor) Tim Monev Haji. “Dari Rakor ini diharapkan setiap permasalahan yang  ada di sektor agar diselesaikan secara arif dan bijaksana,” kata Noor Fahmi.

 

Rakor juga dihadiri ketua kloter 3 BDJ H. Ardiansyah, pembimbing ibadah H. Misbah dan tim kesehatan kloter.

 

Melalui pesan singkat, H. Noor Fahmi juga menyampaikan situasi kondisi terkini jemaah haji asal  Provinsi Kalteng,  saat ini mengikuti prosesi penyembelihan hewan Dam dan melakukan ziarah ke beberapa tempat serta melaksanakan Arbain salat 40 waktu di Masjid Nabawi.

 

Sementara jemaah yang sudah berada di Makkah, ada yang melaksanakan ibadah umrah dan salat di Masjidil Haram sekaligus ziarah ke beberapa tempat. Petugas juga tampak ada yang mengedukasi jemaah baik yang belum melaksanakan  rangkaian haji. (hms/sma)

Exit mobile version