PANGKALAN BUN-Demi mendukung program pemerintah dalam menangani masalah pandemi Covid-19, PT Gunung Sejahtera Ibu Pertiwi (GSIP) sebagai anak perusahaan PT. Astra Agro Lestari Tbk Area Kalimantan Tengah melaksanakan kegiatan pemberian vaksin gotong royong kepada karyawan beserta keluarga.
Vaksin ini diberikan kepada para pegawai dan keluarga yang berada di lingkungan perusahaan tersebut mulai dari PT GSIP-AMR dan berlanjut ke PT GSDI-GSYM, PT SINP-PBNA dan PT GSPP di wilayah Kabupaten Kotawaringin Barat. Hal ini disampaikan oleh Perwakilan Management Perusahaan Triyanto, belum lama ini.
“Ini upaya dan langkah kami dalam mendukung dan membantu pemerintah melakukan vaksinasi kepada para karyawan. Sekitar 7.000 orang kami suntik vaksin semua,” katanya.
Menurutnya, apa yang dilakukan ini sebagai upaya memutus penyebaran virus Covid-19 yang terus terjadi di wilayah Kabupaten Kotawaringin Barat. Dan ini juga merupakan bukti kesungguhan anak perusahaan PT Astra Agro Lestari Tbk Grup untuk turut serta mennyukseskan program pemerintah.
Dengan melibatkan PT Kimia Farma yang memfasilitasi vaksin Sinopharm merupakan bentuk langkah perusahaan dalam mempercepat vaksinasi. Tentunya ini merupakan wujud nyata mendukung pemerintah dalam mempercepat herd immunity. Selain itu juga sebagai kontribusi mendukung program pemerintah daerah dan meminimalkan karyawan terpapar Covid-19.
“Kami yakin apabila semua sudah divaksin dan tetap mematuhi prokes pandemi Covid-19 bisa tertinggi dengan baik. Semoga apa yang kami lakukan ini bisa memberikan dampak positif bagi kesehatan para karyawan ataupun masyarakat Kobar,” ucapnya didampingi Administratur PT GSIP-AMR Eko Wahyudi.
Ia menambahkan, pelaksanaan vaksinasi ini sendiri tentunya mematuhi protokol kesehatan dengan menghindari kerumunan. Bahkan kegiatan dijaga oleh aparat pemerintah daerah serta keamanan dan khususnya tim satgas Covid19 tingkat kecamatan masing-masing wilayah perusahaan. (son)