KASONGAN – Sejak meningkatnya penularan Covid-19 di Kabupaten Katingan dalam beberapa bulan ini, mengakibatkan angka kematian di daerah itu cukup meningkat. Rata-rata meninggal dunia karena terjangkit virus corona.
Dari data terakhir, tercatat jumlah korban akibat Covid-19 yang meninggal dunia sebanyak 58 orang. Sementara masih dalam perawatan 112 orang, dan total yang sembuh 1.285 orang.
Bupati Katingan Sakariyas tidak henti-hentinya mengingatkan, agar masyarakat waspada dengan kondisi ini. “Jangan lengah, dan terapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat,” tegasnya kepada Kalteng Pos, Senin (16/8).
Dia mengaku sangat prihatin melihat kondisi yang terjadi sekarang ini. Sebab angka korban jiwa yang meninggal karena Covid-19 terus mengalami kenaikan. “Makanya kita meminta, jangan sampai melanggar protokol kesehatan. Termasuk menggelar acara seperti pernikahan, dan lainnya, yang sifatnya mengumpulkan orang banyak,” ujarnya.
Jika ada acara pernikahan, lanjutnya, Satgas Covid-19 Kabupaten Katingan dipastikan tidak akan mengeluarkan izin. Dia tidak melarang jika ada yang ingin melangsungkan pernikahan. Dengan catatan, hanya bersifat kekeluargaan saja. “Tidak boleh mengundang orang banyak. Silahkan jika secara kekeluargaan. Kita ini, mau tidak mau seperti ini. Karena memang kondisi pandemi,” tegasnya. (eri/ens)