Site icon KaltengPos

Ajak Tertib Lalu Lintas, Polisi di Kobar Kunjungi Komunitas Motor King

NGOBRAS: KBO Lantas Wiyoto bersama anggotanya ketika melakukan obrolan santai bersama komunitas motor King Pangkalan Bun, belum lama ini. (HMS UNTUK KALTENG POS)

PANGKALAN BUN-Berbagai upaya terus dilakukan jajaran Satuan Lalu Lintas Polres Kotawaringin Barat dalam mengajak masyarakat tertib berlalu lintas. Seperti mengajak para komunitas atau klub motor yang ada di Pangkalan Bun untuk memberikan contoh taat lalu lintas. Kali ini, Satlantas Kobar menyambangi Basecamp Komunitas Motor King Pangkalan Bun, belum lama ini.

Kapolres Kobar AKBP Devi Firmansyah melalui Kasatlantas Iptu Bayu Caesaria mengatakan, bahwa apa yang dilakukan ini sebagai upaya mengajak masyarakat agar selalu tertib berlalu lintas. Mengingat maraknya kecelakaan yang disebabkan oleh tidak taatnya para pengendara khususnya pengendara roda dua.

Saat itu pihaknya bukan hanya sosialisasi, tetapi juga berdiskusi yang dikemas dengan acara Ngobras (Ngobrol Bareng Polantas).

“Ini upaya melakukan pendekatan kepada para komunitas motor yang ada di Kobar. Kami ingin nantinya mendapatkan masukan dan juga memberikan imbauan bagaimana bisa selalu tertib di jalanan,” katanya.

Bayu menambahkan melalui diskusi atau ngobras ini bisa menjadikan komunitas sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas.

“Kami harap, bukan hanya Komunitas Motor King saja yang menjadi bagian pelopor keselamatan berlalu lintas, namun semua komunitas yang ada di Kobar bisa ikut berperan,” ungkapnya. (son)

Exit mobile version