NANGA BULIK – Upaya Rizky Aditya Putra mengikuti pemilihan kepala daerah kian mulus, menyusul terbitnya surat rekomendasi dari Partai Gerindra yang mendukung pasangan Rizky-Hamid pada Pilkada Lamandau 2024.
Surat rekomendasi diserahkan Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani didampingi Wakil Ketua Umum Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, Ketua Pembina Tidar Aryo Djojohadikusumo dan sejumlah pengurus DPP Gerindra tersebut diterima Rizky Aditya Putra pada peringatan HUT ke-16 Tunas Indonesia Raya (Tidar) di Jakarta.
Rizky merupakan kader pertama Gerindra yang menerima surat rekomendasi dari partai besutan Prabowo Subianto tersebut. “Allhamdulilah kita menjadi kader pertama dari partai yang menerima rekomendasi dari DPP Gerindra,” kata Rizky kepada Kalteng Pos, kemarin.
Rizky sendiri merupakan Ketua DPC Partai Gerindra dan Ketua TKD Kabupaten Kotawaringin Barat. Di masa kepemimpinannya, pria yang akrab disapa Rizky Mahodenk tersebut berhasil meraih 69 persen suara pada Pilpres 2024 di Kabupaten Lamandau. Dia juga merupakan kader Tidar yang saat ini menjadi gerbong suara bagi partai berlambang burung Garuda tersebut.
Surat dengan Nomor: 07-0984/REKOM/DPP-GERINDRA/2024 itu memberikan rekomendasi atau dukungan politik terhadap Rizky Aditya Putra berpasangan dengan Abdul Hamid sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati Lamandau pada Pilkada Lamandau 2024. Surat tersebut diterbitkan sejak 5 Juli 2024 dan ditandatangani Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Dengan demikian, saat ini Bapaslon Rizky-Hamid telah mengantongi hampir seluruh parpol di Lamandau, sebagai syarat dukungan untuk maju di pilkada menghadap petahana Hendra Lesmana.
Sejumlah parpol tersebut diantaranya adalah Partai Nasdem, PDIP, Demokrat, PPP dan Gerindra. “Gabungan partai ini nantinya akan kami beri nama Koalisi Cinta Lamandau,” pungkasnya. (lan/ens)