PALANGKA RAYA-Mengenang jasa para pahlawan yang telah membaktikan hidupnya untuk bangsa dan negara, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia melakukan tabur bunga di perairan teluk Jakarta,Selasa (26/10).
Dihari yang sama, upacara ziarah dan tabur bunga dilakukan di Taman Makam Pahlawan Sanaman Lampang yang dipimpin Kakanwil kemenkumham Kalteng, Ilham Djaya. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Pimpinan Tinggi Kanwil Kemenkumham Kalteng, Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan dan Imigrasi se Kota Palangka Raya beserta Pejabat Struktural.
Kepala Kantor Imigrasi Palangka Raya, Ujang Cahya menyampaikan bahwa momen ziarah dan upacara tabur bunga ini menjadi pengingat bagi kita untuk mendo’akan serta mengenang jasa dan nilai- nilai yang diberikan oleh pendahulu kita dalam membangun Negara Kesatuan Republik Indonesia sekarang ini.
“Dengan mengenang jasa pahlawan, kita harus menjadi terpacu untuk terus berbuat yang lebih baik bagi bangsa dan negara salah satunya yang bisa kita lakukan adalah dengan menjadi abdi negara yang siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga kedaulatan negara sesuai dengan tugas dan fungsi kita Imigrasi” ujarnya.(hms/bud)