Site icon KaltengPos

Harus Bisa Meningkatkan Kinerja dan Profesionalisme

Sekretaris Daerah Barito Selatan Edy Purwanto memimpin proses pengambilan sumpah/janji pejabat fungsional hasil penyetaraan jabatan administrasi lingkup Pemkab Barsel di aula setda setempat, Jumat (30/12/2022). (BENI/KALTENG POS)

BUNTOK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Selatan (Barsel) melalui Sekretaris Daerah Barsel Edy Purwanto melantik pejabat fungsional hasil penyetaraan jabatan administrasi lingkup Pemkab Barsel di aula setda setempat, Jumat (30/12/2022).

Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan Lisda Arriyana dalam sambutannya yang dibacakan Sekretaris Daerah Edy Purwanto mengatakan, sebanyak 17 orang pejabat fungsional dilantik dan dilakukan pengambilan sumpah sesuai surat dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Nomor 100/2.2.6/8679/OTDA perihal penyesuaian jabatan fungsional lingkup Pemkab Barsel.

“Pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah menjabat, yang dilaksanakan pada hari ini sudah melalui proses koordinasi dengan pihak Kemendagri dan pihak Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Biro Organisasi Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah dan juga BKN Pusat, yang pasti hasilnya sudah sesuai prosedur,” kata Lisda dalam sambutannya saat itu.

Pj bupati mengharapkan kepada para pejabat yang baru dilantik itu dapat bekerja secara profesional sesuai dengan SOP yang ada, dan dapat mengabdikan dirinya kepada pemerintah untuk kepentingan masyarakat di kabupaten Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini.

“Kinerja bapak/ibu dalam jabatan yang telah saya amanahkan tersebut, sudah pasti akan saya pantau dan evaluasi. Untuk itu, tunjukanlah bahwa amanah yang telah diberikan tersebut adalah keputusan yang benar dan tepat untuk membangun kota tercinta kita ini,” tegas Lisda.

Edy Purwanto juga menambahkan, kepada pejabat yang sudah dilantik agar terus menciptakan kreasi dan inovasi untuk menghadapi tantangan dan dinamika lingkup pemerintahan yang selalu berkembang menyesuaikan zaman.

“Tentu saja kita sangat membutuhkan terobosan-terobosan dari aparatur yang ada. Oleh karena itu, kita harus tingkatkan kompetensi dan kemampuan untuk memaksimalkan hasil pencapaian untuk Barsel,” katanya.

Acara tersebut dihadiri para asisten lingkup Setda Barito Selatan, sejumlah kepala SKPD, kepala perangkat daerah, serta rohaniawan dan para saksi. (*ben/ens)

Exit mobile version