Site icon KaltengPos

Plt Bupati Kapuas Resmikan Vision Centre Kapuas

BERSAMA: Plt Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor melakukan foto bersama dengan sejumlah tamu undangan saat meresmikan Vision Centre Kapuas, Minggu (23/7).

KUALA KAPUAS –Plt Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor meresmikan gedung baru Vision Centre sebagai pusat pengobatan khusus mata di Kalimantan terutama di Kalteng, Minggu (23/7). Peresmian gedung baru Vision Centre yang berada di Jalan Jepang, Kelurahan Selat Utara, Kecamatan Selat ini merupakan hasil kerjasama Klinik Mata Tambun Bungai bersama dengan Persatuan Dokter Mata Indonesia (Perdami).

Adapun, peresemian tersebut ditandai dengan penandatangan prasasti oleh Plt Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor MM bersama dengan Dewan Penasehat Perdami Pusat Prof.Dr.dr.Nila Moeloek, SpM(K) dan Ketua Pengurus Pusat Perdami Prof.Dr.Budu,M.Med.Ed,SpM(K),PhD. Tampak hadir juga menyaksikan peresmian tersebut, Direktur P2PTM Kemenkes RI Eva Susanti,S.Kp.,M.Kes, Anggota DPD RI Kalteng Agustin Teras Narang, Kepala Dinas Kesehatan Prov Kalteng Suyuti Syamsul, sejumlah PD lingkup Kabupaten Kapuas, para tokoh agama, tokoh masyarakat dan unsur tripika Kecamatan Selat.

Pada kesempatan itu, Plt Bupati Kapuas mengaku mengapresiasi mengucapkan terima kasih atas berdirinya gedung vision centre di Kabupaten Kapuas. Yang mana, menurutnya vision centre ini bisa menjadi pusat pelayanan kesehatan mata yang memiliki fasilitas yang memadai dan memiliki dokter spesialis mata yang siap menanggani keluhan terkait kesehatan mata.

“Vision Centre ini sebagai bukti keterlibatan peran swasta dalam mendukung program pemerintah khususnya terkait dengan pelayanan kesehatan bagi masyarakat,” ungkap Nafiah.

Lebih lanjut, dikatakannya bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas tentunya akan mendukung penuh atas dengan hadirnya Vision Centre di Kabupaten Kapuas. Ia berharap, keberadaan Vision Centre ini akan memberikan banyak manfaat bagi masyarakat, tidak hanya masyarakat Kabupaten Kapuas namun juga dari daerah lainnya.

“Vision Centre diharapkan dapat memberikan pelayanan sampai ke akar rumput, mudah dijangkau oleh masyarakat, untuk mewujudkan kesehatan bagi semua, termasuk pelayanan kesehatan mata. Kami Pemerintah Kabupaten Kapuas siap mendukung dan bekerjasama mewujudkan niat yang sangat baik ini,” terang orang nomor satu di Kabupaten Kapuas itu.

Sementara itu, Ketua Pengurus Perdami Pusat Prof.Dr.Budu,M.Med.Ed,SpM(K),PhD mengungkapkan bahwa Vision Centre ini hadir untuk menjangkau masyarakat yang ada daerah-daerah agar dapatkan akses untuk melakukan memeriksakan kesehatan matanya. Tentunya, atas dukungan seluruh pihak termasuk Pemerintah Kabupaten Kapuas sehingga dalam waktu satu tahun setelah peletakan batu pertama akhirnya bangunan Vision Centre Kapuas dapat diresmikan.

“Mari bersatu padu merawat dan membangun Vision Centre ini sebagai tempat destinasi kepada masyarakat yang mengalami kebutaan dan memanfaatkannya karena Vision Centre ini milik seluruh masyarakat,” pungkas Prof Dr Budu. (hmskmf/uni)

 

Exit mobile version