Site icon KaltengPos

Debit Air di DAS Katingan Meningkat

Markus

KASONGAN-Hujan beberapa hari terakhir mengguyur wilayah Kabupaten Katingan, kini menyebabkan debit air di DAS Katingan mulai meningkat.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Katingan Markus ketika dikonfirmasi mengatakan, ketinggian debit air sudah terjadi sekitar dua hari terakhir. Namun demikian jelasnya, hingga kemarin memang belum sampai menimbulkan bencana banjir.

“Debit air di DAS Katingan memang tinggi. Namun hingga hari ini (Minggu, 9/7) kondisi daerah kita masih aman. Mudah-mudahan tidak sampai menimbulkan bencana banjir,” kata Markus.

Meski demikian, dia mengingatkan, agar masyarakat tetap waspada. Apalagi jika melihat kondisi cuaca, masih sering mendung dan berpotensi akan terjadi hujan. “Jika hujan terjadi terus menerus. Memang sangat rawan terjadi banjir. Kondisi sekarang, seperti yang pernah saya sampaikan prediksinya memang memasuki musim kemarau,” tegasnya.

Tapi, lanjutnya, kondisinya masih ada terjadi hujan. “Kita hingga saat ini terus siaga menghadapi bencana. Baik itu masalah Karhutla, maupun bencana banjir. Kami ingatkan, masyarakat tidak lengah,” tandasnya. (eri/art)

Exit mobile version