Site icon KaltengPos

Porprov XII Kalteng Digelar Akhir Juli

MENINJAU: Bupati Kotim H Halikinnor meninjau venue panahan yang ada di belakang gedung volly indoor, Senin (19/6).

SAMPIT-Kepastian tentang kapan dilaksanakannya perhelatan pekan olahraga provinsi (Porprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) ke- XII akhirnya menemui titik terang. Hasil koordinasi Bupati Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) H.Halikinnor yang bertindak sebagai tuan rumah dengan Gubernur Kalteng Sugianto Sabran akhirnya membuahkan hasil. Dari koordinasi tersebut ditetapkan bahwa pesta olahraga terbesar di Bumi Tambun Bungai itu akan dilaksanakan di minggu keempat bulan Juli mendatang.

“Alhamdulillah saya sudah berkomunikasi dengan Gubernur Kalteng dan sudah disepakati bahwa pembukaan Porprov akan dilaksanakan tanggal 26 Juli 2023. Jadi saya sampaikan kepada kabupaten, kota yang ikut serta agar dapat melakukan persiapan,” sampai Halikin, Senin (19/6).

Dengan ditetapkannya tanggal tersebut, Bupati Kabupaten Kotim akan segera membahas hal-hal terkait dengan pesta olahraga terbesar di Kalteng itu. Dalam waktu dekat, dirinya akan bertemu dengan panitia dan pemerintah Provinsi Kalteng untuk melakukan rapat persiapan menjelang digelarnya Porprov ke- XII nantinya.

“Karena sudah ditetapkan tanggalnya, Insya Allah beberapa hari kedepan kita akan melakukan rapat bersama panitia dan pemerintah Provinsi Kalteng untuk membahas persiapan Porprov ini,” ujar Halikin.

Dirinya menambahkan semua venue untuk mendukung acara olahraga tersebut sudah hampir siap secara keseluruhan. Fasilitas, sarana dan prasarana juga terlihat sudah mulai rampung. Pengerjaan venue tersebut dipastikan akan selesai sebelum Porprov Kalteng digelar. Sehingga Kabupaten Kotim sebagai tuan rumah sudah menyatakan siap untuk melaksanakannya.

“Venue sudah hampir rampung secara keseluruhan. Hanya kolam renang yang kita tidak punya karena tidak sempat kita laksanakan. Tetapi secara keseluruhan kita sudah siap,” ungkap Halikin.

Mantan Sekda Kotim ini juga berterima kasih kepada pemerintah provinsi karena telah memberikan bantuan untuk membangun venue yang akan digunakan pada Porprov nanti. Dengan adanya venue tersebut maka seluruh acara perhelatan olahraga yang berlangsung di Kabupaten Kotim dapat dilaksanakan.

“Kita Alhamdulillah dibantu oleh Pemprov Kalteng sebesar Rp 20 miliar untuk perbaikan venue. Sehingga kita bisa menyelenggarakan acara olahraga di Kabupaten Kotim setelah Porprov nanti. Tidak hanya tingkat provinsi tetapi tingkat regional juga kita akan laksanakan,” ucap Halikin.

Dirinya berharap dengan berbagai persiapan yang telah dilakukan serta perencanaan yang matang, Porprov Kalteng ke- XII dapat terselenggara dengan aman, lancar, kondusif, meriah dan bisa menghasilkan prestasi yang luar biasa. Sehingga bisa membawa nama baik Kalteng ke tingkat nasional. (bah/ans)

Exit mobile version