Site icon KaltengPos

Tingkatkan Edukasi Gizi untuk Penurunan Stunting

MENGHADIRI: Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu yang diwakili Plt Asisten Administrasi Umum Setda Kota Palangka Raya, Alman P Pakpahan menghadiri kegiatan komunikasi, informasi dan edukasi pencegah stunting di aula Bapelkes, Senin (22/7/2024).

PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota Palangka Raya terus mengintensifkan upaya untuk menurunkan angka stunting. Salah satunya melalui penguatan edukasi dan kolaborasi dengan berbagai pihak terkait, termasuk Balai Besar POM.

Hal ini diungkapkan oleh Plt Asisten Administrasi Umum Setda Kota Palangka Raya, Alman P Pakpahan saat mewakili Pj Wali Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu menghadiri kegiatan komunikasi, informasi dan edukasi  terkait pencegah stunting untuk mewujudkan generasi Sehat dan berkualitas untuk masa depan, yang berlangsung di aula Bapelkes Jalan Yos Sudarso, Senin (22/7/2024).

“Dalam upaya mengurangi angka stunting, kami terus melakukan sosialisasi dan bekerja sama dengan berbagai stakeholder, termasuk Balai Besar POM, tujuan kami sangat jelas, yaitu menyediakan edukasi kepada masyarakat, terutama para ibu, untuk menyajikan kebutuhan nutrisi yang optimal bagi anak-anak mereka,” ujar Alman.

Stunting merupakan kondisi pertumbuhan  anak yang mengalami hambatan akibat kekurangan gizi. Hingga saat ini stunting masih menjadi perhatian serius di Kota Palangka Raya yang saat ini memiliki prevalensi sebesar 28 persen. Meskipun demikian, Alman mengungkapkan optimisme angka tersebut terus menurun berkat upaya yang terus dilakukan.

“Kami fokus di beberapa lokasi strategis di Kota Palangka Raya, seperti bantaran sungai Puntun, Rindang Banua, Flamboyan Bawah, Panarung, dan Pahandut, Kecamatan Pahandut dan Jekan Raya menjadi prioritas utama karena sebaran penduduk yang signifikan di sana,” tambahnya.

Upaya ini merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Kota Palangka Raya untuk mencapai target nol stunting, sejalan dengan program nasional untuk meningkatkan kualitas gizi generasi masa depan. Pemerintah kota terus mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi dalam mencapai tujuan ini. (mut/ans)

Exit mobile version