Site icon KaltengPos

Setiap Anak Memiliki Hak yang Sama

MENGHADIRI: Pj Wali Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu menghadiri peringatkan HAN di LPKA Kelas II Palangka Raya dan meninjau asrama mereka, Selasa (23/7/2024).

PALANGKA RAYA – Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2024 mungkin terasa berbeda bagi sebagian anak, terutama bagi anak-anak yang mendapat pembinaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA). Untuk memberikan semangat dan motivasi secara khusus Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu ikut hadir secara langsung untuk memeriahkan peringatan HAN 2024 yang diselenggarakan di LPKA Kelas II Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut, Selasa (23/7/2024).

Dalam sambutannya Hera Nugrahayu menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap semangat anak binaan yang sedang menjalankan masa pembinaan di lingkungan LPKA Kelas II Palangka Raya. Ia juga menyoroti anak-anak yang sedang menjalani masa pembinaan, haruslah mendapatkan hak-haknya, terutama dalam hal kesehatan, pendidikan dan keamanan, karena setiap anak memiliki hak yang sama.

“Kali ini saya juga ditemani kadis kesehatan, nanti bisa kita rumuskan agar anak-anak bisa mendapatkan pelayanan kesehatan terutama gigi, saya ingin saat anak-anak keluar nanti senyum mereka bisa merekah (tersenyum lebar) gigi bersih dan putih,” ucapnya.

Meski mereka berasal dari luar Kota Palangka Raya tapi selama di Kota Palangka Raya, lanjut Hera mereka adalah tanggung jawab dirinya sebagai Pj Wali Kota. “Saya ingin memastikan bahwa wali kota yang terpilih nanti memiliki perhatian, sehingga ini harus segera di rumuskan, agar mereka tetap mendapatkan hak-hak mereka,” jelasnya.

Di kesempatan itu Pj Wali Kota Palangka Raya juga mengajak seluruh Stekhoder terkait untuk bersama-sama merancang, dan mendorong anak-anak yang saat ini sedang mendapatkan Pembina untuk juga bisa menuju Indonesia emas 2045.

Tidak hanya sekeder hadir, Hera juga ikut bernyanyi bersama anak-anak LPKA Kelas II Palangka Raya. Ia juga mengapresiasi bakat yang dimiliki, dan secara langsung meminta apabila nantinya Pemerintah Kota Palangka Raya melakukan kegiatan, anak-anak tersebut bisa hadir dan menunjukkan bakatnya. Di momen HAN 14 anak binaan juga mendapat remisi atau pengurangan masa tahanan.

“Mendorong agar mereka bisa masuk menurut anak-anak Indonesia emas 2045 bukalah hal yang mudah, ini merupakan tugas yang cukup berat, tetap ini tetap harus kita dorong, tetapi yang terpenting adalah mereka telah mendapat pelayanan kesehatan, pendidikan dan rasa aman, dan bakat yang mereka perlihatkan tadi sungguh bagus sekeli, dan kalo boleh dan diizinkan mungkin saat nanti pemko Palangka Raya mengadakan acara mereka bisa tampil dan memperlihatkan bakatnya,” tambahnya. (mut/ans)

Exit mobile version