Site icon KaltengPos

Tekan Lonjakan Covid-19, Dinkes Pulpis All Out Laksanakan Vaksinasi

BENTUK IMUNITAS: Plt Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang menyaksikan vaksinasi massal bagi tenaga pendidik, pra lansia, lansia dan pelayan publik di SMAN 1 Kahayan Hilir, beberapa waktu lalu. Foto: Dinas Kominfo Pulang Pisau

PULANG PISAU-Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) tengah gencar melaksanakan vaksinasi Covid-19. Terlebih, Plt Bupati Pulang Pisau menargetkan pada akhir Juni nanti vaksinasi untuk lansia harus mencapai 50 persen.

                Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pulpis dr Muliyanto Budihardjo mengaku optimistis target itu akan tercapai. “Untuk lansia sudah mencapai 37 persen. Semoga hari ini (kemarin) bisa mencapai 40 persen. Akhir juni kami optimistis target 50 persen untuk lansia tercapai,” kata Mul, Senin (21/6/2021).

                Menurut Mul, untuk menekan terjadinya lonjakan kasus Covid-19 yakni dengan pelaksanaan vaksinasi. “Kami all out (sekuat tenaga) melaksanakan vaksinasi. Kalau sudah banyak masyarakat yang divaksin, lonjakan kasus Covid-19 bisa kita tekan,” tegas Mul.

                Dia mengungkapkan, untuk pelaksanaan vaksinasi Kabupaten Pulpis menduduki peringkat empat se-Kalteng. “Dengan capaian untuk tenaga kesehatan 103 persen, pelayan publik 98 persen dan kelompok lansia 37 persen,” kata Mul.

Mul juga meminta kepada masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan. “Tetap gunakan masker, karena itu salah satu cara efektif memutus penyebaran Covid-19. Termasuk varian delta dan lain sebagainya. Protokol kesehatan harus tetap diterapkan,” tandas dia. (art)

Exit mobile version