PALANGKA RAYA-Sebelum menjalankan tugas barunya sebagai Kepala OJK Lampung, Otto Fitriandy menyampaikan terimakasih kepada insan pers di Kalteng dan mengapresiasi, karena telah bersinergi dan berkolaborasi bersama OJK Kalteng selama 4 tahun, ketika ia memimpin OJK Kalimantan Tengah (Kalteng).
Otto Fitriandy sebelumnya menjabat sebagai Kepala OJK Kalteng, kini digantikan oleh Primandanu Febriyan Aziz yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian Edukasi, Departemen Literasi Inklusi Keuangan OJK Pusat.
“Saya mohon maaf apabila selama ini, ada hal-hal tidak berkenan di teman-teman wartawan. Saya tetap membuka pintu lebar-lebar kepada semua wartawan yang ada di Kota Palangka Raya ini apabila mau berkunjung ke lampung,” ujar Otto saat pamit kepada insan pers pada acara ramah tamah dan media update di Kota Palangka Raya, Kamis (6/6).
Otto menambahkan, bahwa dirinya yakin di kepemimpinan Primandanu Febriyan Aziz di OJK Kalteng, nantinya akan semakin solid sehingga peran industri jasa keuangan dalam pertumbuhan ekonomi di Nasional maupun di daerah bisa jauh lebih besar lagi.
Di tempat yang sama, Primandanu Febriyan Aziz mengucapkan terima kasih kepada Otto Fitriandy.
“Sebagai Kepala OJK Kalteng yang baru, saya juga butuh sinergi dan kolaborasi serta dukungan dari seluruh stakeholder terutama rekan-rekan media,” ujar Danu sapaan Kepala OJK Kalteng.
Danu menjelaskan, tanpa adanya peran dan dukungan dari teman-teman media dengan memberitakan informasi positif, tentu akan memberikan dampak yang sangat baik bagi OJK kedepannya.
“Kami sangat membutuhkan sinergi dan kolaborasi dengan insan media, yang sinergi ini sudah sangat baik dibangun oleh Otto Fitriandy selama ini,” tutupnya. (uut/aza)