PALANGKA RAYA – PT Bank Kalteng Cabang Utama menggelar sosialisasi Cash Management System (CMS) Corporate kepada seluruh Satuan Orga nisasi Perangkat Daerah (SOPD) Kota Palangka Raya, Selasa (12/7).
Sekda Kota Palangka Raya, Dra Hera Nugrahayu MSi, menyampaikan, ia menyambut baik sosialisasi CSM yang dilakukan Bank Kalteng. Pasalnya ini adalah target – target dalam percepatan digitalisasi daerah Palangka Raya, menuju smart city, tata kelola pemerintahan berkelas dunia dan salah satunya dengan digitalisasi.
“Dengan adanya sosialisasi CMS ini akan membantu Pemerintah Palangka Raya mengelola keuangan, baik dari sisi pendapatan maupun belanja yang dikelola oleh perangkat daerah melalui bendahara masing masing,” ucap Hera
Sementara itu, Pemimpin Bank Kalteng Cabang Utama, Sriyanto SHut, menyampaikan, Bank Kalteng saat ini sedang konsentrasi menggarap aplikasi CMS.
“Sebagai bank milik Peme rintah Daerah se-Kalimantan Tengah, CMS ini untuk mendukung transaksi keuangan, baik di pemerintah provinsi, pemerintah kota/kabupaten yang notabene mereka adalah nasabah utama kami,” ucapnya
“Jadi kami siap memberikan dukungan dari segi teknologi atau digitalisasi untuk mempermudah mereka dalam melakukan transaksi keuangan, dan juga untuk membantu dalam mengimplementasikan regulasi regulasi pemerintah pusat,” tutupnya. (kom/yan/b10/aza/ko)