PALANGKA RAYA-Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke 62 dan Hari Ulang Tahun (HUT) XXII Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) XXII tahun 2022. Jajaran Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Tengah (Kalteng) melakukan kunjungan anjangsana ke purna adhyaksa. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa (19/7).
Kunjungan anjangsana ke purna adhyaksa ini dipimpin oleh Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalimantan Tengah (Kalteng) Iman Wijaya SH, MHum didampingi Ketua IAD Wilayah Kalteng Nia Iman Wijaya beserta Wakajati Kalteng Dr Siswanto SH, MH, Pejabat Utama Kejati Kalteng dan Pengurus IAD Wilayah Kalimantan Tengah.
Rombongan melakukan kunjungan anjangsana ke kediaman I Kadek Djedera yang beralamat di Jalan RTA Milono Kompleks Panenga Permai Palangka Raya, Tamliha beralamat di Jalan Sepakat 13 Palangka Raya, Rudi Yulianto SH, MH beralamat di Jalan Krakatau Palangka Raya dan Sahir Partowirono beralamat di Jalan Pinus Kompleks Harum Manis Palangka Raya.
Dalam kunjungan anjangsana tersebut Kajati Kalteng Iman Wijaya SH MHum menyampaikan bahwa, anjangsana ini merupakan tradisi yang dilakukan oleh kejaksaan menjelang HUT Adhyaksa.
“Selain sebagai wujud rasa syukur dalam memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke 62 dan HUT XXII Ikatan Adhyaksa Dharmakarini tahun 2022, kunjungan ini dalam rangka menjalin silahturahmi dengan keluarga besar purna adhyaksa, dan semoga tali asih ini dapat bermanfaat,” kata Kajati Kalteng Iman Wijaya SH MHum. (hms/ala/ko)