Site icon KaltengPos

Wakapolres Kobar Hadiri Pekan Imunisasi Nasional Polio

PANGKALAN BUN– Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Yusfandi Usman, S.I.K.,M.I.K yang diwakili oleh Wakapolres Kobar Kompol Wihelmus Helky, S.I.K., mengikuti Kegiatan pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Tahun 2024. Selasa (23/07/2024) pagi.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Puskesmas Kumai, JI. Pemuda, Kel.Candi, Kec. Kumai Hilir Kab. Kotawaringin Barat, hadir dalam kegiatan tersebut Pj. Bupati Kobar, Ketua DPR Kobar, Unsur Forkopimda Kobar.

Tujuan kegiatan ini untuk memberikan pengetahuan dan melakukan Imunisasi polio pada anak anak dan balita, dikarenakan kegiatan ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan untuk melindungi tubuh dari penyakit polio sejak dini dan Mencegah penyakit polio yang bisa membuat kelumpuhan, bahkan berpotensi menyebabkan kematian.

Dengan pemberian vaksin/imunisasi, tubuh dapat memproduksi zat pelindung (antibodi) yang akan mencegah seseorang tertular penyakit polio, Polres Kobar mendukung penuh atas kegiatan pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional ini.

Selain itu kegiatan ini merupakan kegiatan positif untuk melindungi masyarakat Kobar terkena penyakit Polio. “Semoga dengan adanya kegiatan ini masyarakat Kobar dapat terhindar dari penyakit polio.” Ucap Wakapolres Kobar.(hms)

Exit mobile version