KUALA KAPUAS – Hari Raya Iduladha 1444Hijriah tahun 2022 jatuh pada tanggal 29 Juni ini, dan penjualan hewan kurban, baik sapi maupun kambing, akan semakin meningkat. Untuk memastikan kesehatan hewan kurban, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas meminta agar Pemerintah Kabupaten Kapuas melalui Dinas Pertanian segera melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap hewan kurban yang dijual.
“Hari Raya Iduladha tinggal beberapa hari lagi, dan agar kesehatan hewan kurban dapat dipastikan, kami meminta dinas terkait untuk segera melakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban,” ujar Ketua DPRD Kabupaten Kapuas, Ardiansah.
Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Kapuas ini menambahkan bahwa pemeriksaan kesehatan hewan kurban sangat penting dilakukan, mengingat tahun lalu terjadi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang menyerang hewan kurban seperti kambing dan sapi di berbagai daerah.
“Kami tidak ingin masyarakat khawatir saat membeli hewan kurban. Oleh karena itu, diperlukan tes kesehatan terhadap hewan kurban,” jelasnya.
Ardiansah juga meminta agar setiap hewan kurban yang telah diperiksa kesehatannya harus memiliki tanda yang menunjukkan bahwa tempat tersebut menjual hewan kurban yang layak.
“Kami harapkan hewan kurban yang dibeli sehat dan memang layak,” pungkasnya. (alh)