PALANGKA RAYA-Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Anna Agustina Elsye mendorong pemerintah kota Palangka Raya khususnya Dinas Kesehatan untuk lebih mengaktifkan lagi pos layanan terpadu (posyandu). Dikatakan Anna Posyandu yang ada di masing-masing kompleks atau kelurahan ini memiliki peran lyang sangat penting atau benteng pertama untuk mencegah adanya Stunting di Kota Palangka Raya. Sehingga diharapkan keaktifan posyandu di masing-masing daerah bisa diperhatikan. Bahkan sarana dan prasarana posyandu pun haru benar-benar diperhatikan demi terciptanya pelayanan posyandu yang optimal.
“Tidak hanya masalah stunting, masalah gizi buruk dan masalah kesehatan lainnya yang berkaitan dengan tumbuh kembang anak saya harap bisa ditangani awal oleh posyandu,” ungkapnya, kemarin.
Lebih lanjut Srikandi asal partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) mengatakan, dengan aktifnya posyandu ini, dirinya berharap besar masalah kesehatan pada anak – anak bisa tertangani. Selain itu, diharapkan juga anak-anak di Kota Palangka Raya pun bisa tumbuh dan berkembang normal dan tidak mengalami masalah atau gangguan kesehatan pada masa pertumbuhannya.
“Saya yakin pemerintah pasti bisa mengoptimalkan fungsi dari Posyandu, dimana fungsi posyandu cukup penting bagi masyarakat terutama ibu – ibu dan anak – anak,” pungkasnya. (ahm/uni/ko)