Site icon KaltengPos

Fasyankes dan Faspen Mesti Dibangun di Kecipir

Norhaini

PALANGKA RAYA-Pada kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Panarung yang dilaksanakan beberapa waktu lalu, diusulkan pembangunan puskesmas pembantu (pustu) dan sekolah di Jalan Kecipir. Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Norhaini pun mendorong pemerintah daerah agar bisa mengakomodasi usulan yang diusulkan oleh masyarakat di daerah Kecipir. Hal ini dikarenakan fasilitas layanan kesehatan (fasyankes) dan fasilitas pendidikan (faspen) sangat penting keberadaannya di tengah masyarakat, untuk menunjang kondisi kesehatan dan ilmu pengetahuan masyarakat.

“Kami akan bantu komunikasikan atau sampaikan ke pemerintah daerah, dan apabila ada anggarannya insyaallah pembangunan Fasyankes dan Faspen di daerah tersebut bisa di bangun,” ungkapnya, kemarin.

Lebih lanjut srikandi asal partai Golongan Karya (Golkar) ini mengungkapkan, pembangunan dua fasilitas tersebut juga turut membantu menyejahterakan masyarakat, karena untuk akses menuju fasyankes dan faspen. Selain itu apabila nantinya sudah di realisasikan usulan tersebut masyarakat Kecipir tidak perlu jauh-jauh lagi, mencari dan mendatangi fasyankes terdekat, karena sudah ada fasilitas tersebut di sekitar komplek.

“Kami akan bantu dorong usulan tersebut, karena kami selaku anggota Komisi C DPRD yang membidangi kesejahteraan masyarakat, akan berupaya merealisasikan apa yang di inginkan masyarakat,” pungkasnya. (ahm/ko)

Exit mobile version