Site icon KaltengPos

Pendidikan Bisa Memutus Rantai Kemiskinan

SINERGISME: Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat di dampingi Anggota Komisi III DPR RI Dapil Kalteng Ary Egahni Ben Bahat, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kapuas Yohanes, Ketua MS GKE Banjarmasin Prof Joni Bungai, Pdt Simpon F. Lion, alumni STM/SMK-GKE Mandomai, Senin, (23/1).

KUALA KAPUAS-Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat didampingi Anggota Komisi III DPR RI Dapil Kalteng Ary Egahni Ben Bahat menghadiri ibadah dan perayaan HUT ke-56 dan reuni akbar STM/SMK – GKE Mandomai, di Gedung STM/SMK-GKE Mandomai, Senin (23/1).

Hadir dalam acara tersebut secara virtual Anggota DPD RI Dapil Kalteng Agustin Teras Narang serta alumni STM/SMK – GKE Mandomai. Hadir pula di tempat tersebut Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kapuas Yohanes, Ketua MS GKE Banjarmasin Prof Joni Bungai, Simpon F. Lion, alumni STM/SMK – GKE Mandomai dan undangan lainnya.

Bupati Kapuas dalam sambutannya menyampaikan, melalui pertemuan ini untuk bersama membentuk dan menancapkan pandidikan serta bagaimana STM/SMK – GKE Mandomai yang hebat. Pendidikan adalah salah satu media mata rantai kemiskinan.

“Pendidikan adalah salah satu lokomotif pendorong untuk memutus mata rantai kemiskinan, maka oleh karena itu saya minta buat pendidikan yang berkualitas dan bermutu. Saya harapkan nanti bagaimana STM/SMK – GKE Mandomai ini bisa menjadi SMK yang hebat dan luar biasa, dengan kebersamaan kita serta para alumni untuk memperhatikan SMK yang kita banggakan ini,” ucap Ben.

Lebih lanjut dia mengatakan, untuk tips mengajar jangan terpaku pada silabus. Para guru harus mempunyai inovasi untuk mengajarkan bagaimana siswa mandiri. “Saya minta para guru selalu semangat terutama para alumni agar selalu siap untuk mendukung baik secara materi maupun moril,” kata Ben.

Acara juga diisi dengan peniupan lilin dan pemotongan kue HUT. Selain itu dalam giat ini digelar  juga penandatanganan berita acara penyerahan dana, serta diskusi alumni dengan tema “Menuju Kemandirian SMK-GKE Mandomai di tengah Harapan dan Tantangan” dengan narsumber Anggota Komisi III DPR RI Dapil Kalteng Ary Egahni Ben Bahat, S.H., M.H, Ketua MS GKE Banjarmasin Prof. Joni Bungai, M.Pd dan Pdt. Dr. Simpon F. Lion. (hmskmf)

Exit mobile version