KUALA KAPUAS – Ada hal unik dari Operasi Patuh Telabang 2022 yang digelar Satlantas Polres Kapuas, di Jalan Pemuda Kecamatan Selat Kabupaten Kapuas, Selasa (14/6/2022). Pasalnya, pengendara yang tertib akan mendapatkan hadiah berupa minyak goreng.
Dalam kegiatan ini dipimpin Kasat Lantas Polres Kapuas AKP Sugeng, S.E., M.M, KBO Satlantas Polres Kapuas IPTU Suratno, KBO Satuan Intelkam Polres Kapuas IPDA Siswanto Teguh B, S.H, Kanit Samapta Polres Kapuas IPTU Harjaya Batubara, Kanit Lantas Polsek Selat AKP Sumarno, dan Personel Operasi Patuh Telabang 2022 Polres Kapuas.
“Kita lakukan penindakan pelanggaran dengan cara stasioner. Dan memang ada pemberian reward berupa minyak goreng kepada pengendara yang tertib berlalulintas,” ungkap Kapolres Kapuas AKBP Qori Wicaksono melalui Kasatlantas AKP Sugeng, Selasa (14/6/2022).
Menurut AKP Sugeng, dari hasil kegiatan pengguna jalan yang berkeselamatan, terciptanya Keamanan Keselamatan Tertib Lancar Berlalulintas (Kamseltibcarlantas) yang kondusif, dan masyarakat lebih sadar lagi tentang kelengkapan dalam berkendara.
“Barang bukti diamankan SIM sebanyak 12, STNK sebanyak 11, ranmor roda dua ada 1, dan total 24 barang bukti,” jelas Kasatlantas.
AKP Sugeng, juga mengimbau kepada semua lapisan masyarakat untuk mematuhi peraturan berlalulintas mulai dari lengkapi kendaraan juga dokumennya, karena itu untuk keselamatan bersama.
“Kita bersama mematuhi peraturan berlalulintas dan menjaga keselamatan bersama,” pungkasnya. (alh)