Site icon KaltengPos

Ical: Tak Bisa Ditawar, Airlangga Calon Presiden Dari Golkar

Airlangga Hartarto

JAKARTA – Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie alias Ical mengaku siap pasang badan untuk mengawal pencalonan Airlangga Hartarto sebagai capres pada 2024. Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus mengatakan yang disampaikan oleh Ical memang tidak bisa ditawar-tawar. Artinya seluruh kader Partai Golkar harus membantu memenangkan Airlangga Hartarto di Pilpres 2024 mendatang.

“Yang saya tangkap dari itu beliau sampaikan bahwa itu sudah amanat Munas tahun 2019. Itu sudah amanat Rapimnas 2021 yang enggak bisa ditawar-tawar lagi bahwa Airlangga sebagai calon presiden dari Partai Golkar,” ujar Lodewijk kepada wartawan, Rabu (16/2).

Wakil Ketua DPR ini mengungkapkan maksud Ical siap pasang badan tersebut bukan karena adanya gejolak di internal Golkar soal pencapresan Airlangga Hartarto. Menurut Lodewijk, Ical hanya menyampaikan bahwa keputusan menjadikan Airlangga Hartarto sebagai capres sudahlah bulat. Karena keputusan itu didapat lewat Munas dan Rapimnas Golkar.

“Beliau ingin sampaikan mari kita konsisten dan fokus bahwa ini amanat Munas dan ini amanat Rapimnas. Karena di Partai Golkar tempat untuk mengambil keputusan tertinggi di Munas. Itu saja beliau sampaikan bukan hal lain,” katanya.

Sebelumnya, Aburizal Bakrie alias Ical mendukung penuh pencalonan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Jika ada kalangan internal Golkar yang menganggu pencalonan Airlangga Hartarto sebagai capres 2024, Aburizal Bakrie siap pasang badan.

“Saya akan pasang badan, jika ada internal yang mengganggu pencalonan Airlangga sebagai Capres Golkar. Sekali lagi saya tegaskan jangan ada yang bermain di genderang orang lain. Lebih baik kita bermain genderang kita sendiri. Jadi ingat itu ya, Kita harus solid, karena dengan solid kita dapat meraih kemenangan,” kata Ical.

Ical menyatakan Partai Golkar harus menang pada Pemilu 2024. Setiap kader harus satu tarikan napas guna merebut kembali kejayaan Golkar menuju menang Pileg, Pilkada dan Pilpres.

Aburizal menegaskan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto harus didukung penuh. Dia berharap isu negatif dan upaya-upaya untuk memecah belah yang dibangun oleh kader maupun kelompok harus dihindari. Golkar akan kuat manakala semua bekerja bersama-sama dan berjuang.(jawapos.com)

Exit mobile version