Site icon KaltengPos

Pembuktian di Seoul

SELEBRASI: Son Heungmin dan Harry Kane sama-sama mencetak brace dalam kemenangan 6-3 Tottenham Hotspur atas Team K League di Seoul World Cup Stadium, Rabu (13/7) malam WIB.

SEOUL– Kedatangan striker timnas Brasil Richarlison, se pertinya belum membuat kekompakan Harry Kane dan Son Heungmin terbagi di lini serang Tottenham Hotspur. Kemenangan 6-3 atas Team K League di Seoul World Cup Stadium, Kore Selatan, Rabu (13/7) malam adalah buktinya.

Richarlison yang mendapat kesempatan starter tidak mampu berpartisipasi dalam pesta gol Spurs. Striker yang dibeli dari Everton dengan GBP 60 juta (Rp 1,06 triliun) itu bermain hingga menit ke-77.

Sebaliknya, Kane dan Son yang notabene baru dimainkan pada awal babak kedua kembali menjadi mesin pencetak gol Spurs dengan masing-masing mencetak brace.

Kane mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-54 dan 75, sedangkan Son menit ke-68 (penalti) dan 85. Dua gol Spurs lainnya dihasilkan Eric Dier (30’) dan bunuh diri Kim Jinhyuk (47’). Sementara itu, Team K League mencetak gol via Cho Guesung (45’), Lars Veldwijk (52’), dan Jun Amano (71’).

”Kami memainkan dua tim (22 pemain sepanjang laga, Red) dan mereka memberikan kemampuan terbaik untuk sebuah laga pertama (dalam pramusim, Red),” ucap pelatih Spurs, Antonio Conte di laman resmi klub.

Di antara pemain dalam skuad Spurs saat ini, Conte praktis tinggal menunggu debut Ivan Perisic. Winger timnas Kroasia itu sudah memasuki tahap akhir pemulihan cedera betis.

Mantan anak asuh Conte ketika melatih Inter Milan (2019–2021) itu diyakini sudah bisa tampil ketika Spurs melawan Sevilla FC (16/7) di venue yang sama. Sebab, dua rekrutan baru lainnya, gelandang Yves Bissouma dan kiper Fraser Forster, terpapar Covid-19. Conte cemas kasus itu jadi muara munculnya klaster Covid-19 yang bisa menyerang pemain lain.

Risiko terburuknya adalah laga melawan Sevilla bisa dibatalkan seandainya kekhawatiran Conte terbukti. ”Dua pemain tersebut sudah dipisahkan dari tim. Semoga situasi segera membaik,” ujar Conte seperti dilansir Evening Standard. (jpc/ko)

Exit mobile version