Kamis, April 25, 2024
26.6 C
Palangkaraya

Porprov Kalteng di Kotim Diundur Juli

PALANGKA RAYA-Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII yang sebelumnya dijadwalkan dilaksanakan pada pertengahan Juni nanti, direncanakan akan diundur. Pesta olahraga tingkat provinsi yang akan dilangsungkan di Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) itu diupayakan tetap dilaksanakan sebelum Pra Pekan Olahraga Nasional (Pra-PON) dimulai.

Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng H Edy Pratowo mengatakan, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran telah menyampaikan bahwa Porprov XII tetap akan dilaksanakan pada Juli 2023.

“Maunya Pak Gubernur bulan Juli, range-nya antara minggu pertama hingga minggu ketiga bulan itu, diupayakan bisa dilaksanakan sebelum agenda Pra-PON,” beber Edy kepada awak media, Senin (22/5).

Meski demikian, lanjut Edy, sebagian cabang olahraga (cabor) dipersilakan untuk mempersiapkan diri dan mengikuti seleksi Pra-PON menuju ajang PON. “Karena ada beberapa cabor seperti tenis lapangan dan bulu tangkis yang akan dilaksanakan seleksi menuju PON, yakni Pra-PON, jadi enggak apa-apa, silakan ikuti dan laksanakan saja,” tuturnya.

Baca Juga :  Jepang vs Spanyol, Menguji Kekuatan Tuan Rumah

Ditanya terkait dana yang akan dialokasikan untuk menyukseskan porprov tersebut, wagub menyebut pada awal pembahasan pihaknya telah menyusun anggaran untuk perhelatan ini.

“Makanya panitia pelaksana dari Sampit sudah kami hubungi untuk berkoordinasi terkait kesiapan pelaksanaan lebih lanjut, mumpung gubernur sudah ada saat ini, akan kami pastikan persiapan sudah sampai sejauh mana, kemudian apa saja yang akan dipersiapkan dan yang masih kurang, perlu kami koordinasikan lebih dahulu,” tuturnya.

Ditanya terkait surat keputusan (SK) panitia besar yang belum ditandatangani Gubernur Kalteng, sehingga dana senilai Rp20 miliar belum bisa dicairkan, wagub hanya mengatakan bahwa hal itu tertunda karena sebelumnya gubernur punya urusan di luar daerah.

Baca Juga :  Sewa Hotel untuk RS Darurat Covid-19

“Kan gubernur baru pulang kemarin sore, saya sudah laporkan perihal ini, beliau minta kalau bisa (porprov) dilaksanakan Juli sebelum Pra-PON,” pungkasnya. (dan/ce/ala)

PALANGKA RAYA-Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII yang sebelumnya dijadwalkan dilaksanakan pada pertengahan Juni nanti, direncanakan akan diundur. Pesta olahraga tingkat provinsi yang akan dilangsungkan di Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) itu diupayakan tetap dilaksanakan sebelum Pra Pekan Olahraga Nasional (Pra-PON) dimulai.

Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng H Edy Pratowo mengatakan, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran telah menyampaikan bahwa Porprov XII tetap akan dilaksanakan pada Juli 2023.

“Maunya Pak Gubernur bulan Juli, range-nya antara minggu pertama hingga minggu ketiga bulan itu, diupayakan bisa dilaksanakan sebelum agenda Pra-PON,” beber Edy kepada awak media, Senin (22/5).

Meski demikian, lanjut Edy, sebagian cabang olahraga (cabor) dipersilakan untuk mempersiapkan diri dan mengikuti seleksi Pra-PON menuju ajang PON. “Karena ada beberapa cabor seperti tenis lapangan dan bulu tangkis yang akan dilaksanakan seleksi menuju PON, yakni Pra-PON, jadi enggak apa-apa, silakan ikuti dan laksanakan saja,” tuturnya.

Baca Juga :  Jepang vs Spanyol, Menguji Kekuatan Tuan Rumah

Ditanya terkait dana yang akan dialokasikan untuk menyukseskan porprov tersebut, wagub menyebut pada awal pembahasan pihaknya telah menyusun anggaran untuk perhelatan ini.

“Makanya panitia pelaksana dari Sampit sudah kami hubungi untuk berkoordinasi terkait kesiapan pelaksanaan lebih lanjut, mumpung gubernur sudah ada saat ini, akan kami pastikan persiapan sudah sampai sejauh mana, kemudian apa saja yang akan dipersiapkan dan yang masih kurang, perlu kami koordinasikan lebih dahulu,” tuturnya.

Ditanya terkait surat keputusan (SK) panitia besar yang belum ditandatangani Gubernur Kalteng, sehingga dana senilai Rp20 miliar belum bisa dicairkan, wagub hanya mengatakan bahwa hal itu tertunda karena sebelumnya gubernur punya urusan di luar daerah.

Baca Juga :  Sewa Hotel untuk RS Darurat Covid-19

“Kan gubernur baru pulang kemarin sore, saya sudah laporkan perihal ini, beliau minta kalau bisa (porprov) dilaksanakan Juli sebelum Pra-PON,” pungkasnya. (dan/ce/ala)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/