Site icon KaltengPos

BLT DD Harus Tepat Sasaran, Raya: Kami Berharap Penyalurannya Dapat Diseleksi

KUALA KURUN – Pada tahun 2021, penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) kepada masyarakat di Kabupaten Gunung Mas (Gumas) yang berhak menerima akan kembali dilanjutkan. Hal Ini berdasarkan petunjuk pemerintah pusat.

”BLT DD yang dimulai sejak April 2020 akan berlanjut pada 2021. kami berharap penyalurannya dapat diseleksi, sehingga bantuan yang diterima lebih tepat sasaran,” ucap anggota DPRD Gumas, Rayaniatie Djangkan, Minggu (31/1).

Pada 2020, kata dia, memang sejumlah desa masih ada penerima BLT dana desa yang kurang tepat sasaran, walaupun jumlahnya tidak banyak. Untuk itu, kepada pemerintahan desa agar benar-benar menyeleksi penerima BLT dana desa pada 2021.

”Agar tetap sasaran, harus dilakukan rapat di tingkat desa dengan melibatkan berbagai pihak, baik itu tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, dan lainnya,” kata Raya.

Selain itu, lanjut dia, tahun lalu, sejumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT dana desa pada beberapa desa di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau dengan sukarela mengembalikan bantuan itu, karena merasa mampu.

”Tentu kami mengapresiasi KPM yang telah mengembalikan BLT dana desa karena merasa mampu. Sangat jarang itu terjadi,” tutur politikus PAN ini.

Dia berharap, pada 2021 ini penyaluran BLT dana desa lebih tepat sasaran, menyasar bagi warga tidak mampu dan terdampak pandemi Covid-19, yang belum menerima bantuan baik dari pusat, provinsi, dan kabupaten.

”Pada tahun ini, penerima BLT dana desa harus benar-benar diseleksi, sehingga anggaran dana desa tidak habis untuk bantuan sosial saja, dan bisa digunakan untuk melakukan kegiatan pembangunan,” pungkasnya.(okt/pk)

Exit mobile version