KUALA KAPUAS– Musibah kebakaran yang dialami rumah dinas guru SDN 2 Selat Hilir, Sabtu (8/1), dan mendapatkan perhatian dari Bupati Kapuas Ir. Ben Brahim S Bahat yang disampaikan Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Kapuas H. Suwarno Muriyat, Minggu (9/1).
“Saya menyerahkan bantuan sembako, dan uang tunai dari Bapak Bupati Kapuas Ir. Ben Brahim S Bahat, MM, MT untuk dua orang guru SDN 2 Selat Hilir,” ungkapnya.
Suwarno menyampaikan pesan dari Bupati Kapuas kepada korban kebakaran yang tidak lain tenaga pendidik, untuk sabar namun tetap semangat dalam menjalankan tugas mencerdaskan anak bangsa. Bahkan, lanjutnya bantuan serupa juga diserahkan oleh Ketua Kecamatan PGRI Selat, MAS Muntoha didampingi Pengurus.
“Dua rumah dinas, karena rusak total, Insyaallah segera dibangun ulang adapun perpustakaan yang rusak ringan segera diperbaiki,” ucap Suwarno.
Kadisdik menejelaskan, rumah dinas SDN 2 Selat Hilir dua pintu ditempati Bu Erli dan Bu Ilas, sedangkan perpustakaan atap kena sedikit sehingga buku 50 persen basah. Terkait asal api diduga dari rumah dinas yang ditempati Bu Erli, karena kosong kemungkinan konsleting listrik.
“Sehingga osi rumah Bu Erli habis terbakar total. Kita sudah serahkan bantuan yang diberikan beras, gula, mi instan, teh, kopi, ikan dalam kaleng, kebutuhan sehari-hari juga uang tunai,” pungkasnya. (alh/ram/ko)