PALANGKA RAYA-Ketua DPRD Kota Palangka Raya Sigit Karyawan Yunianto menggelar rapat bersama Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya, Senin (8/2). Dalam rapat tersebut dibahas tentang masa transisi sistem manajemen keuangan di Pemko Palangka Raya yang sebelumnya menggunakan Sistem Informasi Manajemen Daerah (Simda) dan kini beralih menjadi Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD).
Dengan adanya peralihan sistem tersebut, maka pihak dari Pemko Palangka Raya bersama seluruh pemerintah daerah se-Indonesia saat ini sedang memasuki masa transisi peralihan dari sistem Simda ke SIPD.
“Masa transisi ini kan tidaklah mudah dan pasti ada saja permasalahan-permasalahan yang muncul, maka dari itu rapat bersama ini memiliki tujuan untuk mengatasi permasalahan selama masa transisi,” ucapnya kepada awak media, Senin (8/2).
Lebih lanjut politikus PDI Perjuangan ini menjelaskan, adapun hasil rapat tadi pihaknya berhasil menemukan satu kendala pada masa transisi tersebut, yaitu adalah masalah server SIPD yang sering lelet saat diakses. Hal tersebut dikarenakan, saat ini seluruh instansi di pemerintahan baik itu kota, provinsi maupun kabupaten sedang mengakses situs tersebut secara bersamaan, sehingga membuat server tersebut mengalami gangguan.
Sigit mengungkapkan, Asisten II Setda Kota Palangka Raya, Amandus Frenaldi, akan menyampaikan kendala dari Pemko Palangka Raya dalam menerapkan operasional SIPD kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
“Rapat ini kami lakukan tidak lain dan tidak bukan bertujuan agar masa transisi ini bisa kita lewati bersama-sama dengan baik, sehingga nantinya penyelenggaraan pemerintah khususnya penyelenggaraan bagian keuangan,” pungkasnya. (ahm/uni/pk)