PALANGKA RAYA – Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin pada kegiatan refleksi tiga tahun kepemimpinan Fairid – Umi, menyampaikan terima kasih kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Palangka Raya. Dalam kurun waktu tiga tahun terakhir telah membantu pihaknya dalam merealisasikan visi misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palangka Raya sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
“Saya ucapkan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada bapak atau ibu perangkat daerah yang sudah bekerja sama selama ini dalam membangun Kota Cantik maju, rukun dan sejahtera,” ucap Fairid kemarin.
Fairid berpesan, capaian yang sudah diraih dan sudah sesuai dengan target agar bisa menjadi motivasi agar kinerja dari perangkat daerah Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya bisa lebih optimal lagi.
Karena saat ini masih banyak PR, atau hal – hal yang harus dilakukan bersama kedepan agar dapat terlaksananya visi misi wali kota Palangka Raya sampai tuntas pada tahun 2023 nanti sesuai dengan RPJMD.
“Tidak lupa juga saya atas nama Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin berterima kasih kepada masyarakat Kota Palangka Raya yang selama tiga tahun ini telah mendukung visi – misi wali kota Palangka Raya,” tutupnya. (ahm/ans)