NANGA BULIK-Pemerintah Kabupaten Lamandau menggelar rapat bersama perwakilan perusahaan yang beroperasi di wilayah Kabupaten Lamandau. Kegiatan yang dipimpin Bupati H Hendra Lesmana Lesmana tersebut digelar di aula kantor bupati setempat.
Kegiatan itu juga dihadiri forkopimda, kepala perangkat daerah dan sejumlah jajaran di lingkungan Pemkab Lamandau tersebut membahas beberapa poin penting. Diantaranya terkait peran dunia usaha dalam membantu pemerintah membangun kabupaten berjuluk Bumi Bahaum Bakuba tersebut. Bupati Hendra Lesmana mengajak dunia usaha, yaitu perusahaan besar swasta agar ikut berperan membangun daerah.
“Pembangunan infrastruktur juga perlu menjadi perhatian kita bersama, perlu peran serta dunia usaha dalam mendukung program tersebut,” kata Hendra saat memimpin rapat bersama dunia usaha di aula kantor bupati setempat, belum lama ini.
Bupati menjelaskan, tahun ini ada tiga sektor yang menjadi fokus utama pembangunan. Yakni bidang infrastruktur, kesehatan dan pendidikan. Bupati juga mengapresiasi upaya yang selama ini dilakukan pihak perusahaan dalam mencegah penularan Covid-19 di Lamandau. “Saat ini daerah kita sudah ada penurunan drastic (Covid-19), tentunya ini tidak lepas dari peran serta kita semua termasuk dunia usaha yang ada di Lamandau,” tegasnya. (lan/ens)