Site icon KaltengPos

Promosikan Pariwisata ke Tingkat Nasional

SELEKSI DUTA PARIWISATA: Sekda Kabupaten Pulang Pisau Tony Harisinta (batik putih) menghadiri pemilihan putra putri pariwisata Kabupaten Pulang Pisau tahun 2021 akhir pekan lalu. (DINAS KOMINFO UNTUK KALTENG POS)

PULANG PISAU-Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Pulang Pisau menggelar pemilihan putra putri pariwisata Kabupaten Pulang Pisau tahun 2021. Kegiatan yang dilaksanakan, Sabtu (23/10) itu dipusatkan di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Pulang Pisau.

Kegiatan tersebut dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Pulang Pisau, Tony Harisinta bersama Forkopimda, Ketua Panitia Pemilihan Putra Putri Pariwisata dan sejumlah pejabat di lingkungan pemerintah kabupaten Pulang Pisau.

Pemilihan putra putri pariwisata merupakan acara tahunan dari Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau untuk mendapatkan putra putri pariwisata terbaik Kabupaten Pulang Pisau sebagai duta wisata yang nantinya akan mempromosikan potensi pariwisata Kabupaten Pulang Pisau.

“Pada ajang pemilihan putra dan putri pariwisata ini dijadikan sebagai ajang promosi pariwisata Pulang Pisau. Peserta kegiatan ini bisa jadi promotor potensi wisata. Baik wisata budaya, maupun kuliner agar menarik minat wisatawan lokal maupun mancanegara,” kata Tony.

Tony meminta kepada peserta yang berhasil dinobatkan sebagai putra dan putri pariwisata itu untuk mempromosikan pariwisata, budaya dan kuliner baik tingkat provinsi maupun nasional.

“Sehingga menarik wisatawan berkunjung ke Kabupaten Pulang Pisau serta menumbuhkan kecintaan masyarakat untuk melestarikan budaya daerah dan wisata untuk meningkatkan ekonomi masyarakat Kabupaten Pulang Pisau,” beber dia.

Tony juga berharap, putra putri pariwisata bisa menjadi penyemangat dan memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Pulang Pisau dalam pengembangan dan promosi pariwisata.

“Sehingga potensi pariwisata Kabupaten Pulang Pisau bisa menarik wisatawan,” harap Tony.

Tony yang pernah berkunjung ke Eropa dan China itu mengungkapkan, potensi wisata di luar negeri tidak jauh berbeda dengan yang ada di kabupaten Pulang Pisau.

“Sungainya tidak jauh beda. Kalau kita berwisata ke eropa, justru dibawa ke desa-desa yang alam desanya luar biasa,” ujarnya.

Sebenarnya, kata dia, desa di Kabupaten Pulang Pisau tidak kalah bagus. Mulai dari kecamatan Banama Tingang sampai kecamatan Sebangau Kuala.

“Desa di Kabupaten Pulang Pisau juga bagus-bagus. Kalau kita kemas, tentu akan bisa bersaing,” ungkap Tony.

Ini, lanut dia, bisa menjadi tugas putra putri pariwisata Kabupaten Pulang Pisau untuk memberikan gagasan dan ide. “Putra putri pariwisata saya harapkan bisa menjadi penyemangat untuk pengembangan pariwisata di Bumi Handep Hapakat,” tandasnya. (art)

Exit mobile version