Site icon KaltengPos

Kasrem 102/Pjg Buka Kejuaraan dan Latihan Menembak

PEMBUKAAN : Kasrem 101 Panju Panjung Kolonel Inf Ulysses Sondang foto bersama peserta dan panitia saat pembukaan kejuaraan dan latihan menembak dalam rangka HUT ke-65 Kodam XII/Tpr tahun 2023 di Lapangan Tembak Mayonif R 631/Atg, Senin (10/7. FOTO PENREM 102/PJG

PALANGKA RAYA – Danrem 102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana yang diwakili Kepala Staf Korem (Kasrem)102/Pjg Kolonel  Inf Ulysses Sondang SIP MHum membuka kejuaraan menembak dan latihan menembak bersama dalam rangka HUT ke-65 Kodam XII/Tpr  tahun 2023 di Lapangan Tembak Mayonif R 631 Antang, Senin (10/7).

Ketua Pengprov Perbakin Kalteng Christian Sancho mengucapkan terima kasih kepada Danrem 102/Pjg yang memberikan kesempatan kepada Pengprov Perbakin untuk bergabung melaksanakan Kejuaraan Menembak Open Tournament dalam rangka HUT ke-65 Kodam XII/Tpr tahun 2023.

“Harapan saya kegiatan ini dapat terlaksana dengan lancar dan aman. Semoga dengan terlaksananya open tournamen ini akan terjalin silaturahmi dan komunikasi yang baik antarsesama pecinta olahraga menembak sekaligus sebagai ajang penjaringan bakat para peserta,” harapnya.

Sementara itu, Danrem 102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana dalam sambutannya yang dibacakan Kasrem 102/Pjg sekaligus membuka kejuaraan menembak, menyambut baik dan men-support terselenggaranya kejuaraan menembak yang didukung Perbakin Kalteng, serta Pengcab Perbakin kabupaten kota dan club-club menembak di daerah ini.

“Kami mengucapkan selamat datang kepada peserta kejuaraan menembak Open Tournament di Korem 102/Pjg, mudah-mudahan selama bertanding ini para  atlet merasa nyaman dan aman. Semoga dengan terlaksananya open tournament ini  terjalin silaturahmi dan komunikasi yang baik antar sesama pecinta olahraga menembak sekaligus ajang penjaringan bakat para peserta,” kata danrem.

Turut hadir dalam pembukaan tersebut  Kapolda  Kalteng yang diwakili Kabid TIK Kombes Pol Dafcoriza SIK MSc, Danrem 102/Pjg diwakili Kasrem 102/Pjg, Wakil Direktur Shabara AKBP Agung Tri Widiantoro SIK MH, yang mewakili Kajati Kalteng, serta pejabat dan undangan lainnya. (penrem 102/pjg/ens)

Exit mobile version