PALANGKA RAYA-Fakultas Ilmu Sosial Keagamaan Kristen (FISIKK) Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Palangka Raya menyelenggarakan kegiatan stadium general dengan tema Resolusi Konflik Dalam Perspektif Teologi dan Sosialisasi Agama.
Kegiatan itu digelar dalam rangka menanamkan nilai dan sikap bekerjasama antara pemeluk agama dan menumbuhkan sikap toleransi bagi mahasiswa.
Maka Fakultas Ilmu Sosial Keagamaan Kristen IAKN Palangka Raya melaksanakan kegiatan Stadium General pada hari Selasa (23/11) di gedung serba guna IAKN Palangka Raya dan dibuka oleh Rektor Telhalia G.Ambung MTh DTh.
Rektor IAKN Palangka Raya dalam sambutannya mengatakan bahwa stadium general ini bertujuan untuk menyelaraskan program Kementerian Agama RI dalam moderasi beragama.
“Sehingga mahasiswa khususnya menjadi agen yang mampu memelihara toleransi beragama di Bumi Tambun Bungai,” jelasnya.
Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa dan dosen IAKN Pangka Raya dan yang menjadi nara sumber dalam kegiatan ini adalah DR Rama Tulus P dan Izak YM Lattu, Phd dari Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga ujar Ketua Panitia bpk. Pribadyo Prakosa, M.Si.Teol.(hms/nue/sos/b5)