Site icon KaltengPos

Bawaslu Kalteng Gelar JDIH Award

PALANGKA RAYA– Badan Pengawas Pemilu (BAWASLU) Provinsi Kalimantan Tengah, mengelar penghargaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Award se-Kabupaten Kota Provinsi Kalteng. Kegiatan dibuka oleh Ketua Bawaslu Provinsi Kalteng Satriadi SE MAP, Senin (19/6).

Ketua Bawaslu Provinsi Kalimantan Tengah Satriadi SE MAP, menyampaikan, bahwa penghargaan JDIH Award ini adalah sebagai bentuk apresiasi kepada rekan rekan bawaslu Kabupaten kota. Dan secara nasional penghargaan ini juga dilakukan bawaslu RI, kemudian di Kementrian Hukum dan HAM juga dilakukan dalam sambutan sebelum membuka resmi kegiatan tersebut.

“Saya ucapkan selamat kepada teman teman yang nantinya mendapatkan penganugrahan JDIH Award nanti, dan saya berharap kepada  yang mendapat penghargaan ini akan semakin meningkat JDIH nya dan kepada yang belum mendapatkan penghargaan ini akan termotivasi agar berikutnya bisa lebih baik lagi,” tandasnya.

 

Sementara anggota bawaslu Provinsi Kalteng Divisi hukum dan penyelesaian sengketa Dr Rudyanti Dorotea Tobing SH MHum, menyampaikan, bahwa JDIH award ini di Provinsi Kalimantan Tengah adalah yang pertama kali diadakan, dan di tingkat nasional, Provinsi Kalimantan Tengah adalah Provinsi kedua yang mengadakan JDIH award, yang pertama adalah bawaslu Provinsi Banten.

“Penghargaan JDIH award ini adalah untuk memotivasi teman teman di Kabupaten kota agar berusaha untuk menjadi lebih baik lagi kedepannya, dalam pengelolaan JDIH,” katanya.

“Saya berharap mudah mudahan kedepannya, penghargaan JDIH award ini, tetap bisa berlanjut, jadi jangan sampai yang pertama dan yang terakhir,” tutup Rudyanti.(sos/yan/b-5).

Exit mobile version