JAKARTA – Asisten pelatih tim nasional U-19 Indonesia Choi Incheol memastikan bahwa calon lawan uji coba di Korea Selatan memiliki kualitas mumpuni. Timnas U-19 bertolak ke Korea Selatan sebagai persiapan untuk menghadapi Piala Dunia U-20 pada 2023.
“Tim-tim universitas itu tim juara. Kami juga akan mela-wan skuad muda klub profesional. Pertandingan itu akan menjadi pondasi yang baik untuk timnas,” ujar Choi dalam pelepasan timnas U-19 ke Ko-rea Selatan seperti dikutip dari Antara, Sabtu (12/3) lalu.
Timnas U-19 Indonesia akan menjalani sembilan per-tandingan uji coba di sela pemusatan latihan yang berlang-sung di Korea Selatan. Satu pertandingan persahabatan akan digelar di Yeongdeok. Sedangkan delapan lainnya di Daegu.
Pada laga persahabatan pertama, Garuda Nusantara akan melawan tim Universitas Yeungnam, Universitas Daegu, Gimcheon U-18, Pohang U-18, dan U-18 Daegu.
Selain itu, Indonesia juga dijadwalkan dua kali menghadapi timnas Korea Selatan U-19. Sama seperti Indonesia, tim itu juga di-siapkan untuk menghadapi Piala Dunia U-20 2023 yang berlangsung pada 25 dan 29 Maret 2023. “Uji coba menghadapi timnas Korea U-19 itu akan sangat penting,” tutur Choi.
Demi melancarkan rencana laga uji coba tersebut, Choi men-gatakan bahwa pelatih kepala Shin Tae yong sengaja berangkat terlebih dahulu ke Korea Selatan. Tujuannya adalah untuk menjalin komunikasi dengan para lawan. Shin Tae-yong juga memastikan bahwa lawan-lawan timnas U-19 memiliki kualitas yang baik.
“Pertandingan-pertandingan uji coba itu memang disiapkan oleh pelatih Shin,” kata Choi. (jpc/ko)