PANGKALAN BUN– Serangan buaya kembali menyerang warga di wilayah Desa Sei Nipah Desa Kubu Kecamatan Kumai.
Korban diketahui bernama Mariam (65) mengalami luka bagian tangan kanan dan harus dilarikan di Rumah Sakit Sultan Immanudin (RSSI) Pangkalan Bun.
Kejadian ini sendiri terjadi di depan rumahnya,beberapa waktu lalu. Saat ini tim BKSDA SW II Pangkalan Bun langsung mendatangi lokasi kejadian meminta keterangan korban.
“Benar serangan buaya sendiri terjadi sudah beberapa hari kami melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian. Tim masih melakukan investigasi mencari tahu keberadaan buaya,”kata Kepala BKSDA SW II Pangkalan Bun Dandi Sutiadi,Minggu (25/5/2025).
Menurutnya, bahwa serangan buaya ini sendiri begitu cepat ketika korban sedang mandi dilanting rumahnya. Dan kejadian ini memang baru pertama kalinya adanya kemunculan buaya serta melakukan penyerangan.
Mengingat dasar informasi keluarga korban bahwa kejadian ini sendiri tidak pernah terjadi selama tinggal dipinggiram sungai.
Buaya diperkirakan memcapai sekitar tiga meter dan keberadaannya sampai sekarang masih berada disana.
Usai mendapatkan laporan pihaknya langsung melakukan pengecekan dan meminta keterangan warga dan keluarga korban.
“Kami melakukan penelusuran untuk mencari tahu keberadaan predator tersebut. Kami minta warga agar waspada serta berhati-hati ketika melakukan aktifitas disungai,”ujarnya.
Untuk sementara agar waspada ketika melakukan aktifitas di sungai tersebut. Tim BKSDA Pangkalan Bun akan melakukan pemantauan mengenatisipasi keberadaan buaya. Dengan harapan dapat mencegah agar kejadian serupa tidak terjadi lagi.(son)