Senin, November 25, 2024
24.6 C
Palangkaraya

PT. KSK Dukung Restorasi Lahan Gambut dan Pencegahan Kebakaran

RESTORASI EKOSISTEM: Penanaman pohon di areal KHDTK Tumbang Nusa, Rabu (23/6/2021).

PALANGKA RAYA-Dalam rangka Hari Lingkungan Hidup Sedunia, PT Kalimantan Surya Kencana (KSK) yang merupakan Perusahaan Pertambangan Mineral, mengadakan kegiatan penanaman pohon (shorea balangeran). Penanaman pohon ini sesuai dengan tema Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2021, yakni restorasi ekosistem.

Acara penamanan dan penyulaman jenis Meranti Rawa tersebut dilakukan secara simbolis di areal Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus (KHDTK) Tumbang Nusa, pada Rabu (23/6/2021).

Kegiatan ini dihadiri oleh 30 orang dari unsur PT KSK-YTS, BP2LHK Banjarbaru, BPKH Wilayah XXI Palangka Raya dan BPDASHL Kahayan, serta Pengelola KHDTK Tumbang Nusa.

Kepala Teknik Tambang, Didik Prasetyo dalam sambutannya menjelaskan, bahwa setiap kegiatan yang dilakukan KSK senantiasa bekerjasama dengan pemerintah daerah dan masyarakat, dengan mengedepankan wawasan lingkungan yang melindungi keanekaragaman hayati di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah.

Baca Juga :  Beli Honda Dapat Potongan Harga

Selain itu, Didik juga menyampaikan, bahwa kegiatan ini merupakan upaya KSK dalam memelihara dan menjaga ekosistem gambut dengan cara mengganti tanaman gagal tumbuh pada kegiatan Tahun 2019 yang lalu, dimana KSK telah menanam sejumlah 1100 bibit pohon jenis Shorea Balangera pada lahan ini.

“Selain penanaman, PT. KSK juga membuat sumur bor dengan kedalaman 25 meter untuk memompa air, terutama pada saat musim kemarau, dalam rangka pemeliharaan tanaman dan upaya pencegahan kebakaran,”ungkapnya.

Sementara itu, Purwanto Budi Santosa mewakili Kepala BP2LHK KHDTK Tumbang Nusa mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas partisipasi PT. KSK dalam restorasi ekosistem lahan gambut di areal KHDTK Tumbang Nusa.

Baca Juga :  Program BRI Menanam Upaya Tingkatkan Ekonomi Warga

Komitmen PT. KSK perlu diapresiasi karena restorasi yang dilaksanakan terus menerus dilakukan. Tidak hanya menanam areal KHDTK Tumbang Nusa yang rusak karena terbakar, melainkan juga melakukan pemeliharaan dan pembuatan sumur bor untuk pembasahan (rewetting) dan pencegahan kebakaran.

“Kontribusi PT. KSK ini tidak hanya memperbaiki lahan gambut, namun sekaligus juga melindungi areal gambut di sekitar tanaman yang ditanam,”ungkapnya.

“Harapannya, dengan koloborasi antara PT. KSK dan pemerintah dalam hal ini Balai Litbang LHK Banjarbaru di areal KHDTK Tumbang Nusa serta dapat meningkatkan pemulihan hutan rawa gambut yang rusak,”pungkasnya. (bud)

RESTORASI EKOSISTEM: Penanaman pohon di areal KHDTK Tumbang Nusa, Rabu (23/6/2021).

PALANGKA RAYA-Dalam rangka Hari Lingkungan Hidup Sedunia, PT Kalimantan Surya Kencana (KSK) yang merupakan Perusahaan Pertambangan Mineral, mengadakan kegiatan penanaman pohon (shorea balangeran). Penanaman pohon ini sesuai dengan tema Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2021, yakni restorasi ekosistem.

Acara penamanan dan penyulaman jenis Meranti Rawa tersebut dilakukan secara simbolis di areal Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus (KHDTK) Tumbang Nusa, pada Rabu (23/6/2021).

Kegiatan ini dihadiri oleh 30 orang dari unsur PT KSK-YTS, BP2LHK Banjarbaru, BPKH Wilayah XXI Palangka Raya dan BPDASHL Kahayan, serta Pengelola KHDTK Tumbang Nusa.

Kepala Teknik Tambang, Didik Prasetyo dalam sambutannya menjelaskan, bahwa setiap kegiatan yang dilakukan KSK senantiasa bekerjasama dengan pemerintah daerah dan masyarakat, dengan mengedepankan wawasan lingkungan yang melindungi keanekaragaman hayati di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah.

Baca Juga :  Beli Honda Dapat Potongan Harga

Selain itu, Didik juga menyampaikan, bahwa kegiatan ini merupakan upaya KSK dalam memelihara dan menjaga ekosistem gambut dengan cara mengganti tanaman gagal tumbuh pada kegiatan Tahun 2019 yang lalu, dimana KSK telah menanam sejumlah 1100 bibit pohon jenis Shorea Balangera pada lahan ini.

“Selain penanaman, PT. KSK juga membuat sumur bor dengan kedalaman 25 meter untuk memompa air, terutama pada saat musim kemarau, dalam rangka pemeliharaan tanaman dan upaya pencegahan kebakaran,”ungkapnya.

Sementara itu, Purwanto Budi Santosa mewakili Kepala BP2LHK KHDTK Tumbang Nusa mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas partisipasi PT. KSK dalam restorasi ekosistem lahan gambut di areal KHDTK Tumbang Nusa.

Baca Juga :  Program BRI Menanam Upaya Tingkatkan Ekonomi Warga

Komitmen PT. KSK perlu diapresiasi karena restorasi yang dilaksanakan terus menerus dilakukan. Tidak hanya menanam areal KHDTK Tumbang Nusa yang rusak karena terbakar, melainkan juga melakukan pemeliharaan dan pembuatan sumur bor untuk pembasahan (rewetting) dan pencegahan kebakaran.

“Kontribusi PT. KSK ini tidak hanya memperbaiki lahan gambut, namun sekaligus juga melindungi areal gambut di sekitar tanaman yang ditanam,”ungkapnya.

“Harapannya, dengan koloborasi antara PT. KSK dan pemerintah dalam hal ini Balai Litbang LHK Banjarbaru di areal KHDTK Tumbang Nusa serta dapat meningkatkan pemulihan hutan rawa gambut yang rusak,”pungkasnya. (bud)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/