Jumat, November 22, 2024
31.2 C
Palangkaraya

Disdik Wacanakan PTM Normal

98 Persen Guru di Kotim Sudah Tervaksinasi

SAMPIT – Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mewacanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) secara normal pada tahun mendatang. Wacana itu menyusul dengan hampir 98 persen tenaga pendidik di daerah sudah tervakisinasi Covid-19.
“Sekarang ini sudah 98 persen guru yang menjalani vaksinasi Covid-19. Dengan demikian, pihaknya siap melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) penuh apabila ada instruksi dari kementerian,” kata Kepala Disdik Kotim, Suparmadi.
Dikatakannya, percepatan vaksinasi guru merupakan salah satu perhatian utama pihaknya dalam upaya pelaksanaan PTM secara merata di wilayah ini. Karena seperti yang diketahui, pembelajaran jarak jauh (PJJ) dengan media online tidak cukup efektif bagi para murid maupun guru dalam proses belajar mengajar.
Alhasil, materi yang disampaikan tidak dapat diserap secara maksimal.“Intinya guru-guru kita ini sudah siap untuk melaksanakan tugas untuk tahun selanjutnya, yakni melaksanakan PTM secara normal. Mudahan ini bisa terwujud, proses belajar mengajar kembali normal,” tandasnya.
Suparmadi mengingatkan, jika nanti proses PTM penuh mulai berjalan, kegiatannya terus dipantau dan dievaluasi oleh pihaknya secara berjenjang. Penerapan 3M harus terus disiplin. Menurutnya, penggunaan masker harus terus dilakukan, karena tidak tahu siapa pembawa virus.
Mantan Pj Sekda Kotim itu menambahkan, sejak Oktober 2021 lalu pihaknya telah mulai melaksanakan PTM terbatas secara merata di seluruh Kotim, khususnya untuk tingkat pendidikan dasar. Setelah pelaksanaan ujian akhir semester pada 4 sampai 6 Desember 2021.
Saat ini, jelasnya pihak sekolah sedang berada di tahap remedial dan pengayaan, termasuk pengisian rapor. Kemudian, libur sekolah pada tanggal 27 Desember 2021 hingga 8 Januari 2022. Setelah itu, akan dimulai semester baru sesuai kalender pendidikan.
Ia berharap, pada semester berikutnya proses belajar mengajar di sekolah dapat kembali berjalan normal. Terlebih, kasus Covid-19 di Kotim belakangan telah menurun hingga tidak ada satupun pasien yang dirawat. (sli/ans)

Baca Juga :  Bupati Melepas Calon Jemaah Haji Kotim

98 Persen Guru di Kotim Sudah Tervaksinasi

SAMPIT – Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mewacanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) secara normal pada tahun mendatang. Wacana itu menyusul dengan hampir 98 persen tenaga pendidik di daerah sudah tervakisinasi Covid-19.
“Sekarang ini sudah 98 persen guru yang menjalani vaksinasi Covid-19. Dengan demikian, pihaknya siap melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) penuh apabila ada instruksi dari kementerian,” kata Kepala Disdik Kotim, Suparmadi.
Dikatakannya, percepatan vaksinasi guru merupakan salah satu perhatian utama pihaknya dalam upaya pelaksanaan PTM secara merata di wilayah ini. Karena seperti yang diketahui, pembelajaran jarak jauh (PJJ) dengan media online tidak cukup efektif bagi para murid maupun guru dalam proses belajar mengajar.
Alhasil, materi yang disampaikan tidak dapat diserap secara maksimal.“Intinya guru-guru kita ini sudah siap untuk melaksanakan tugas untuk tahun selanjutnya, yakni melaksanakan PTM secara normal. Mudahan ini bisa terwujud, proses belajar mengajar kembali normal,” tandasnya.
Suparmadi mengingatkan, jika nanti proses PTM penuh mulai berjalan, kegiatannya terus dipantau dan dievaluasi oleh pihaknya secara berjenjang. Penerapan 3M harus terus disiplin. Menurutnya, penggunaan masker harus terus dilakukan, karena tidak tahu siapa pembawa virus.
Mantan Pj Sekda Kotim itu menambahkan, sejak Oktober 2021 lalu pihaknya telah mulai melaksanakan PTM terbatas secara merata di seluruh Kotim, khususnya untuk tingkat pendidikan dasar. Setelah pelaksanaan ujian akhir semester pada 4 sampai 6 Desember 2021.
Saat ini, jelasnya pihak sekolah sedang berada di tahap remedial dan pengayaan, termasuk pengisian rapor. Kemudian, libur sekolah pada tanggal 27 Desember 2021 hingga 8 Januari 2022. Setelah itu, akan dimulai semester baru sesuai kalender pendidikan.
Ia berharap, pada semester berikutnya proses belajar mengajar di sekolah dapat kembali berjalan normal. Terlebih, kasus Covid-19 di Kotim belakangan telah menurun hingga tidak ada satupun pasien yang dirawat. (sli/ans)

Baca Juga :  Bupati Melepas Calon Jemaah Haji Kotim

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/