SAMPIT- Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) menjadi acuan pemerintah daerah untuk meningkatkan pembangunan di wilayahnya. Meski begitu, program ini wajib sejalan dengan program pembangunan yang ditetapkan oleh pemerintah pusat.
Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Dra Rinie mengatakan pihaknya siap meningkatkan sinergi untuk mendukung program-program pembangunan daerah agar dapat lebih maju lagi. Pihak DPRD juga sangat mengapresiasi capaian selama setahun terakhir ini, meski masih dilanda pandemi Covid-19.
“Kami siap mendukung program pembangunan di Kabupaten Kotim untuk lebih maju, dan kami juga sangat mengapresiasi pasangan Halikinoor dan Irawati (Harati) yang belum sampai satu tahun menjabat capaian luar biasa,” kata Rinie saat ditanya capaian pembangunan daerah pada Hari Jadi ke-69 Kabupaten Kotim, Jumat (7/1).
Menurutnya pasangan Harati dihadapkan pada tantangan berat yaitu pandemi Covid-19 yang juga melanda Kabupaten Kotim sejak Maret 2020 lalu. Kondisi tersebut cukup berat karena pandemi berdampak pada lesunya perekonomian, sehingga berimbas pada keuangan daerah. Pemangkasan kucuran anggaran oleh pemerintah pusat melalui kebijakan rasionalisasi dan refocussing anggaran, berdampak besar terhadap kemampuan daerah dalam merealisasikan program-program yang sudah direncanakan.
“Hal itu juga yang menjadi perhatian kami DPRD dan juga sempat terjadi perdebatan dalam pembahasan program. Lantaran kami DPRD ingin memastikan bahwa program yang akan direalisasikan memang merupakan program yang harus diprioritaskan di tengah terbatasnya anggaran,” ujar Rinie.
Politikus PDI Perjuangan ini juga mengaku sangat bersyukur karena Kabupaten Kotim mampu bertahan dengan baik di tengah situasi yang kurang baik ini. Saat ini perekonomian masyarakat di daerah sudah mulai tumbuh, maka diharapkan kondisinya akan terus membaik, sehingga perekonomian di daerah ini benar-benar pulih.
“Melalui tugas dan fungsi kami dalam melakukan penganggaran, pengawasan dan legislasi, kami akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk mendukung program-program yang telah dibuat. Hal ini bertujuan untuk kepentingan masyarakat serta akan membawa Kabupaten Kotim lebih maju lagi,” jelas Rinie. (bah)