Minggu, November 10, 2024
25.5 C
Palangkaraya

Layani Masyarakat dengan Semangat

PALANGKA RAYA-Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Palangka Raya bisa semangat dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi masing-masing. Terlebih para ASN yang bekerja bersentuhan secara langsung dengan masyarakat atau para ASN yang bertugas di layanan publik juga harus semangat, karena layanan publik adalah perpanjangan tangan sekaligus wajah dari Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya.

Sebagai bentuk pelayanan publik kepada masyarakat, tentunya diperlukan semangat petugas, ketulusan hati dan keramahan para petugas untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Saya minta kepada masyarakat Kota Cantik juga agar bisa memberikan semangat kepada ASN Pemko Palangka Raya, sehingga para ASN bisa lebih optimal lagi baik dalam bekerja maupun melayani masyarakat,” ungkapnya Selasa (11/1).

Baca Juga :  Pemko Lakukan Sosialisasi Pencegahan Karhutla

Menurutnya, apabila para kerja ASN dilandasi dengan semangat dan tulus, maka akan memberikan rasa nyaman dan ringan dalam mengerjakan segala tugas. Baik itu tugas pokok pribadi masingmasing. Sehingga dengan adanya semangat pribadi ASN, harapnya bisa menumbuhkan good goverment atau pemerintahan yang baik, karena dengan pemerintahan yang baik maka masyarakat juga akan semakin baik.

“Tetap semangat ya bapak ibu dam saudara-saudari ASN di lingkup Kota Palangka Raya, ayo mari bersama-sama kita wujudkan visi misi Wali Kota Palangka Raya yaitu Smart City atau kota cerdas,” pungkasnya. (ahm/ram)

PALANGKA RAYA-Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Palangka Raya bisa semangat dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi masing-masing. Terlebih para ASN yang bekerja bersentuhan secara langsung dengan masyarakat atau para ASN yang bertugas di layanan publik juga harus semangat, karena layanan publik adalah perpanjangan tangan sekaligus wajah dari Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya.

Sebagai bentuk pelayanan publik kepada masyarakat, tentunya diperlukan semangat petugas, ketulusan hati dan keramahan para petugas untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Saya minta kepada masyarakat Kota Cantik juga agar bisa memberikan semangat kepada ASN Pemko Palangka Raya, sehingga para ASN bisa lebih optimal lagi baik dalam bekerja maupun melayani masyarakat,” ungkapnya Selasa (11/1).

Baca Juga :  Pemko Lakukan Sosialisasi Pencegahan Karhutla

Menurutnya, apabila para kerja ASN dilandasi dengan semangat dan tulus, maka akan memberikan rasa nyaman dan ringan dalam mengerjakan segala tugas. Baik itu tugas pokok pribadi masingmasing. Sehingga dengan adanya semangat pribadi ASN, harapnya bisa menumbuhkan good goverment atau pemerintahan yang baik, karena dengan pemerintahan yang baik maka masyarakat juga akan semakin baik.

“Tetap semangat ya bapak ibu dam saudara-saudari ASN di lingkup Kota Palangka Raya, ayo mari bersama-sama kita wujudkan visi misi Wali Kota Palangka Raya yaitu Smart City atau kota cerdas,” pungkasnya. (ahm/ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/