Sabtu, November 23, 2024
23.7 C
Palangkaraya

Rumpin Askari dan PT Asmin Bara Bronang Gelar Pelatihan

KUALA KAPUAS – Rumah Pintar Taman Askari Kabupaten Kapuas sebagai lembaga binaan TP PKK Kabupaten Kapuas, di dukung PT Asmin Bara Bronang, mengadakan Pelatihan  Branding dan Kreasi Anyaman Purun, bagi komunitas perempuan Desa Teluk Palinget dan Ekraf Pariwisata.

Koordinator Rumah Pintar, Like Pris Dian Cahyaningtyas, mengatakan dalam kegiatan pelatihan mendatangkan tiga orang trainer dari Kalimantan Selatan.  Pelatihan ini adalah kelanjutan dari pelatihan pertama, yaitu pelatihan meningkatkan keterampilan menganyam purun.

“Pelatihan ini, merupakan bagian dari program sentra kriya rumah pintar untuk memberdayakan komunitas perempuan, dan memanfaatkan sumber daya alam lokal,” ucap Like.

Pelatihan sesi pertama motivasi disampaikan oleh Ivan Borneo. Kemudian pelatihan sesi kedua branding disampaikan oleh Lailatul Badriah SH MKn. “Sedangkan trainer ketiga, Ibu Martha Krisna, ST menyampaikan materi, dan mengajarkan tentang dekorasi anyaman purun,” jelasnya.

Baca Juga :  MA Ampah Diusulkan Menjadi Negeri

Pelatihan ini juga dihadiri Dinas Perindagkop Kapuas diwakili dari Kepala Bidang Industri Ferdinan Junarko SE MA dan Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Kapuas yang diwakili oleh Kepala Bidang Kebudayaan Agusthe SSos yang memberikan pengarahan kepada para peserta pelatihan.

“Diharapkan dengan adanya kegiatan ini akan menambah skill para penganyam purun, sehingga meningkatkan perekonomian para pelaku ekonomi kreatif pelestari kearifan lokal purun,” pungkasnya. (alh/k)

KUALA KAPUAS – Rumah Pintar Taman Askari Kabupaten Kapuas sebagai lembaga binaan TP PKK Kabupaten Kapuas, di dukung PT Asmin Bara Bronang, mengadakan Pelatihan  Branding dan Kreasi Anyaman Purun, bagi komunitas perempuan Desa Teluk Palinget dan Ekraf Pariwisata.

Koordinator Rumah Pintar, Like Pris Dian Cahyaningtyas, mengatakan dalam kegiatan pelatihan mendatangkan tiga orang trainer dari Kalimantan Selatan.  Pelatihan ini adalah kelanjutan dari pelatihan pertama, yaitu pelatihan meningkatkan keterampilan menganyam purun.

“Pelatihan ini, merupakan bagian dari program sentra kriya rumah pintar untuk memberdayakan komunitas perempuan, dan memanfaatkan sumber daya alam lokal,” ucap Like.

Pelatihan sesi pertama motivasi disampaikan oleh Ivan Borneo. Kemudian pelatihan sesi kedua branding disampaikan oleh Lailatul Badriah SH MKn. “Sedangkan trainer ketiga, Ibu Martha Krisna, ST menyampaikan materi, dan mengajarkan tentang dekorasi anyaman purun,” jelasnya.

Baca Juga :  MA Ampah Diusulkan Menjadi Negeri

Pelatihan ini juga dihadiri Dinas Perindagkop Kapuas diwakili dari Kepala Bidang Industri Ferdinan Junarko SE MA dan Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Kapuas yang diwakili oleh Kepala Bidang Kebudayaan Agusthe SSos yang memberikan pengarahan kepada para peserta pelatihan.

“Diharapkan dengan adanya kegiatan ini akan menambah skill para penganyam purun, sehingga meningkatkan perekonomian para pelaku ekonomi kreatif pelestari kearifan lokal purun,” pungkasnya. (alh/k)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/