Peringati Hari Lingkungan Hidup
PALANGKA RAYA – Tepat 50 tahun lalu, pada 5 Juni 1972 di Stokholm, Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) menggelar konfrensi dunia dan menetapkan Hari Lingkungan Hidup Sedunia (HLHS). Tujuan dari penetapan ini adalah membangkitkan kesadaran tentang pentingnya alam serta penghijauan di bumi.
Sejak saat itu, dunia memperingati HLHS tiap tahun, termasuk di Indonesia. Begitu pula PT Kalimantan Surya Kencana (PT KSK), ikut berpartisipasi memperingati HLHS ini sebagai wujud kepeduliannya pada kelestarian lingkungan.
Dalam peringatan HLHS Tahun 2022 ini, PT KSK berkolaborasi bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palangka Raya dengan menyelenggarakan upacara dan kegiatan penanaman bersama pada lahan terbuka di sekitar Kantor DLH Kota Palangka Raya, Selasa (21/06).
“Kita harus menujukan melalui tindakan bahwa benar-benar peduli lingkungan, seperti mengura ngi penggunaan kantong plastik dan menanam pohon,” ungkap Kepala DLH Kota Palangka Raya, Ir Achamd Zaini M P dalam sambutan yang disampaikan oleh Kabid Konservasi Tahura dan Bina Lingkungan, Yudo Asbela.
Setelah upacara, kegiatan dilanjutkan dengan penanaman bersama yang dipimpin langsung oleh Presiden Direktur PT KSK, Mansur Geiger. Pada kesempatan itu, Mansur Geiger menyampaikan, bahwa PT KSK telah menyiapkan 150 bibit campuran pohon buah durian dan pohon tengkawang yang diambil dari persemaian perusahaan di camp Beruang Kanan.
“Kedua jenis bibit ini dipilih karena memiliki nilai ekonomi dan nilai konservasi keanekaragaman hayati yang tinggi. Bibit ini nantinya akan ditanam dan dirawat pada areal yang dikelola DLH Kota Palangka Raya seperti di hutan Kota Palangka Raya,” tuturnya. (kom/bud/b10/aza/ko)