Jumat, September 20, 2024
36.3 C
Palangkaraya

Hari Ini, Atlet MTB Mulai Berdatangan

PALANGKA RAYA-Setelah menyelesaikan Union Clyliste International (UCI) Mountain Bike (MTB) Eliminator World Cup 2022 seri-7 di Turki, kini atlet MTB mulai terbang ke Indonesia untuk mengikuti seri ke-8. Sesuai jadwal, hari ini (24/8) para pembalap sudah mulai berdatangan ke Kota Cantik, Palangka Raya. Selurunya ada 51 atlet yang mendarat di Bandara Tjilik Riwut.

Rahmat Nasution Hamka selaku sekretaris panitia event mengatakan, para atlet balap sepeda diprediksi akan tiba pada siang hari. Mereka harus menempuh perjalanan jauh dari Turki usai mengikut seri ke-7 UCI MTB Eliminator World Cup 2022.

“Besok (hari ini, red) diprediksi para atlet akan sampai di Bandara Tjilik Riwut, diperkirakan siang hari, mereka terbang dari Turki setelah mengikuti UCI MTB seri-7,” ucap Hamka yang juga merupakan mantan Anggota DPR RI Dapil Kalimantan Tengah, Selasa (23/8).

Menurut pria kelahiran 1975 itu, para atlet bersama rombongan akan disambut dengan ritual adat, sebagai bentuk penghormatan pada tamu yang bertandang ke Kalteng.

Baca Juga :  Bawa Lari Gadis di Bawah Umur, Tiga Tersangka Dibekuk

“Nantinya para atlet yang datang ini akan disambut dengan ritual adat Dayak ketika tiba di bandara, ini sebagai bentuk penghormatan dan penyambutan tamu yang akan datang ke tempat kita,” tambahnya.

Selanjutnya para tamu akan diarahkan menuju Hotel Bahalap di Jalan RTA Milono yang memang disiapkan sebagai tempat istirahat para atlet dan tim ofisial.

Pria berusia 47 tahun ini menyampaikan, setelah siang harinya dilakukan acara penyambutan, pada malam harinya akan dilakukan gowes bersama dengan agenda Betang Berkah.

“Kalau mereka berkenan, pada malam harinya bisa mengikuti acara gowes bersama Betang Berkah, turut hadir nanti anggota Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI) yang akan diajak juga untuk keliling dan melihat pemandangan Kota Palangka Raya pada malam hari,” katanya.  

Sebagaimana diketahui, event UCI MTB 2022 seri-8 akan segera diselenggarakan. Persiapan demi persiapan yang dilakukan panitia penyelenggara sudah hampir rampung. Ada 1.400 tiket yang dijual kepada masyarakat yang ingin menyaksikan perhelatan akbar ini.

Baca Juga :  Kejari Periksa Beberapa Pejabat KPU Kapuas

Rahmat menyebut, ada tiga kategori tiket yang akan dijual panitia. Pertama tiket untuk area festival yang bersebelahan dengan sirkuit. Untuk masyarakat yang ingin menonton langsung, ada dua kategori tiket yang bisa jadi pilihan, yakni tiket reguler dan tiket VIP.

Tiga tiket tersebut dapat dibeli melalui loket.com. dengan harga Rp250 ribu rupiah untuk tiket festival, Rp500 ribu untuk tiket regular, dan Rp1 juta untuk VIP. Untuk bisa membeli tiket dalam situs tersebut, ada empat langkah yang harus dilalui. Pertama, calon pembeli diminta untuk memilih kategori tiket yang hendak dibeli. Langkah kedua adalah pengisian identitas diri. Kemudian tahap konfirmasi. Lala terakhir adalah tahap pembayaran. (*irj/ce/ala/ko)

PALANGKA RAYA-Setelah menyelesaikan Union Clyliste International (UCI) Mountain Bike (MTB) Eliminator World Cup 2022 seri-7 di Turki, kini atlet MTB mulai terbang ke Indonesia untuk mengikuti seri ke-8. Sesuai jadwal, hari ini (24/8) para pembalap sudah mulai berdatangan ke Kota Cantik, Palangka Raya. Selurunya ada 51 atlet yang mendarat di Bandara Tjilik Riwut.

Rahmat Nasution Hamka selaku sekretaris panitia event mengatakan, para atlet balap sepeda diprediksi akan tiba pada siang hari. Mereka harus menempuh perjalanan jauh dari Turki usai mengikut seri ke-7 UCI MTB Eliminator World Cup 2022.

“Besok (hari ini, red) diprediksi para atlet akan sampai di Bandara Tjilik Riwut, diperkirakan siang hari, mereka terbang dari Turki setelah mengikuti UCI MTB seri-7,” ucap Hamka yang juga merupakan mantan Anggota DPR RI Dapil Kalimantan Tengah, Selasa (23/8).

Menurut pria kelahiran 1975 itu, para atlet bersama rombongan akan disambut dengan ritual adat, sebagai bentuk penghormatan pada tamu yang bertandang ke Kalteng.

Baca Juga :  Bawa Lari Gadis di Bawah Umur, Tiga Tersangka Dibekuk

“Nantinya para atlet yang datang ini akan disambut dengan ritual adat Dayak ketika tiba di bandara, ini sebagai bentuk penghormatan dan penyambutan tamu yang akan datang ke tempat kita,” tambahnya.

Selanjutnya para tamu akan diarahkan menuju Hotel Bahalap di Jalan RTA Milono yang memang disiapkan sebagai tempat istirahat para atlet dan tim ofisial.

Pria berusia 47 tahun ini menyampaikan, setelah siang harinya dilakukan acara penyambutan, pada malam harinya akan dilakukan gowes bersama dengan agenda Betang Berkah.

“Kalau mereka berkenan, pada malam harinya bisa mengikuti acara gowes bersama Betang Berkah, turut hadir nanti anggota Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI) yang akan diajak juga untuk keliling dan melihat pemandangan Kota Palangka Raya pada malam hari,” katanya.  

Sebagaimana diketahui, event UCI MTB 2022 seri-8 akan segera diselenggarakan. Persiapan demi persiapan yang dilakukan panitia penyelenggara sudah hampir rampung. Ada 1.400 tiket yang dijual kepada masyarakat yang ingin menyaksikan perhelatan akbar ini.

Baca Juga :  Kejari Periksa Beberapa Pejabat KPU Kapuas

Rahmat menyebut, ada tiga kategori tiket yang akan dijual panitia. Pertama tiket untuk area festival yang bersebelahan dengan sirkuit. Untuk masyarakat yang ingin menonton langsung, ada dua kategori tiket yang bisa jadi pilihan, yakni tiket reguler dan tiket VIP.

Tiga tiket tersebut dapat dibeli melalui loket.com. dengan harga Rp250 ribu rupiah untuk tiket festival, Rp500 ribu untuk tiket regular, dan Rp1 juta untuk VIP. Untuk bisa membeli tiket dalam situs tersebut, ada empat langkah yang harus dilalui. Pertama, calon pembeli diminta untuk memilih kategori tiket yang hendak dibeli. Langkah kedua adalah pengisian identitas diri. Kemudian tahap konfirmasi. Lala terakhir adalah tahap pembayaran. (*irj/ce/ala/ko)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/