TAMIANG LAYANG – Pemerintah Kabupaten Barito Timur (Bartim) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat menggelar rapat pembentukan Forum Komunikasi Lintas Sektor Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). Kegiatan itu dihadiri sejumlah perwakilan perangkat daerah (PD) yang dilaksanakan di aula Dinkes setempat, Selasa (6/12/2022).
Kepala Dinkes Bartim dr Jimmi WS Hutagalung menyampaikan, pembentukan Forum Komunikasi Lintas Sektor Germas itu untuk meningkatkan promosi kesehatan.
Sepuluh perangkat daerah yang hadir antara lain, Disbudparpora, Dinas Pendidikan, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Dinas PUPR, Dinas Perhubungan, Disdagkop dan UKM, DLH, Diskominfosantik dan DP3AKB.
“Setiap perangkat daerah yang tergabung dalam forum memiliki tugas teknis sesuai fungsinya dan nanti akan dituangkan dalam SK Bupati Bartim untuk memberikan edukasi Germas kepada masyarakat,” ucap Jimmi.
Dia menjelaskan, Germas adalah suatu tindakan sistematis dan terencana yang dilakukan bersama-sama seluruh komponen bangsa dengan kesadaran, kemauan, dan kemampuan berprilaku sehat untuk meningkatkan kualitas hidup.
“Pemerintah daerah mengharapkan melalui gerakan masyarakat hidup sehat, semua elemen masyarakat bisa menjaga kesehatan dan lingkungan dan lebih produktif,” harap Jimmi. (log/ens)