Senin, April 28, 2025
26.3 C
Palangkaraya

Perwakilan DWP Satpol PP Juara I Fashion Show

PALANGKA RAYA – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Dharma Wanita Persatuan (DWP) Satpol PP Kota Palangka Raya. Ny Neny Khurnaini Irianty Ginanjar istri dari Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketenteraman Masyarakat (Tibumtramas) Satpol PP Kota Palangka Raya ini berhasil meraih juara I Fashion Show Perorangan dalam acara Festival Palangka 2025, yang dilaksanakan di halaman Pemko Palangka Raya.

Dengan tajuk Fashion Show Berpasangan dan Perorangan kegiatan tersebut mempertemukan para peserta dari berbagai instansi, mulai dari Kepala Perangkat Daerah, perwakilan ASN, DWP, SOPD, hingga pegawai BUMD dan mitra Pemko Palangka Raya seperti Bank Pembangunan Kalteng.

Dalam lomba tersebut, Ny Neny Ginanjar yang juga Mantan Puteri Indonesia Perwakilan Kalimantan Tengah tahun 2011 tampil memukau mewakili DWP Satpol PP Kota Palangka Raya, mengenakan busana khas berbahan benang bintik berwarna merah burgundy, kain tradisional kebanggaan Kalimantan Tengah.

Baca Juga :  DWP Satpol PP Dukung Pencegahan Stunting melalui Kunjungan Posyandu

Penampilannya yang anggun, penuh percaya diri dan catwalknya berhasil memikat 4 dewan juri Anto Aboza Tailor, Muhammad Aher, Tris Sofia dan Ketua TP PKK Kota Palangka Raya Avina Fairid Naparin, sehingga berhasil meraih juara I. Posisi kedua ditempati Ny Pastina Martin Sihombing dari DWP Dinas Damkar dan Penyelamatan serta posisi ketiga ditempati oleh Ny Rossalinda Rahmanasari dari Dinas Penanaman Modal dan PTSP.

Kasatpol PP Kota Palangka Raya Berlianto SE melalui Kabid Tibum Ginanjar Adi Nugroho S STP MSi, menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas apresiasi juri kepada perwakilan DWP Satpol PP Kota Palangka Raya. Ia berharap ajang ini bisa semakin mengangkat popularitas benang bintik di tengah masyarakat.

Baca Juga :  Satpol PP Gencar Sosialisasikan Perda Sampah

“Kami berharap melalui Fashion Show pada Festival Palangka ini dapat menjadi ruang ekspresi kecintaan Pemko Palangka Raya terhadap fashion dan penggunaan Benang Bintik bisa semakin meningkat. Semoga fashion show ini juga menambah khasanah budaya dan memperkuat kecintaan masyarakat terhadap busana tradisional khas Kalimantan Tengah, khususnya di Kota Palangka Raya,” ujarnya.

Festival Palangka 2025 bukan hanya menjadi ajang unjuk kreativitas, tetapi juga momentum penting untuk melestarikan dan mempromosikan kekayaan budaya daerah. (kom/uut/ktk/aza)

PALANGKA RAYA – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Dharma Wanita Persatuan (DWP) Satpol PP Kota Palangka Raya. Ny Neny Khurnaini Irianty Ginanjar istri dari Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketenteraman Masyarakat (Tibumtramas) Satpol PP Kota Palangka Raya ini berhasil meraih juara I Fashion Show Perorangan dalam acara Festival Palangka 2025, yang dilaksanakan di halaman Pemko Palangka Raya.

Dengan tajuk Fashion Show Berpasangan dan Perorangan kegiatan tersebut mempertemukan para peserta dari berbagai instansi, mulai dari Kepala Perangkat Daerah, perwakilan ASN, DWP, SOPD, hingga pegawai BUMD dan mitra Pemko Palangka Raya seperti Bank Pembangunan Kalteng.

Dalam lomba tersebut, Ny Neny Ginanjar yang juga Mantan Puteri Indonesia Perwakilan Kalimantan Tengah tahun 2011 tampil memukau mewakili DWP Satpol PP Kota Palangka Raya, mengenakan busana khas berbahan benang bintik berwarna merah burgundy, kain tradisional kebanggaan Kalimantan Tengah.

Baca Juga :  DWP Satpol PP Dukung Pencegahan Stunting melalui Kunjungan Posyandu

Penampilannya yang anggun, penuh percaya diri dan catwalknya berhasil memikat 4 dewan juri Anto Aboza Tailor, Muhammad Aher, Tris Sofia dan Ketua TP PKK Kota Palangka Raya Avina Fairid Naparin, sehingga berhasil meraih juara I. Posisi kedua ditempati Ny Pastina Martin Sihombing dari DWP Dinas Damkar dan Penyelamatan serta posisi ketiga ditempati oleh Ny Rossalinda Rahmanasari dari Dinas Penanaman Modal dan PTSP.

Kasatpol PP Kota Palangka Raya Berlianto SE melalui Kabid Tibum Ginanjar Adi Nugroho S STP MSi, menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas apresiasi juri kepada perwakilan DWP Satpol PP Kota Palangka Raya. Ia berharap ajang ini bisa semakin mengangkat popularitas benang bintik di tengah masyarakat.

Baca Juga :  Satpol PP Gencar Sosialisasikan Perda Sampah

“Kami berharap melalui Fashion Show pada Festival Palangka ini dapat menjadi ruang ekspresi kecintaan Pemko Palangka Raya terhadap fashion dan penggunaan Benang Bintik bisa semakin meningkat. Semoga fashion show ini juga menambah khasanah budaya dan memperkuat kecintaan masyarakat terhadap busana tradisional khas Kalimantan Tengah, khususnya di Kota Palangka Raya,” ujarnya.

Festival Palangka 2025 bukan hanya menjadi ajang unjuk kreativitas, tetapi juga momentum penting untuk melestarikan dan mempromosikan kekayaan budaya daerah. (kom/uut/ktk/aza)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/