Selain itu, lanjut gubernur, kerja sama yang dibahas menyangkut proyek strategis nasioal Food Estate yang sedang dikembangkan di Kalteng. Ada ruang untuk kerja sama mengembangkan sektor pertanian di Kalteng. Termasuk meningkatkan hubungan ekspor dan impor hasil alam Kalteng seperti CPO, batu bara, dan lainnya.
“Untuk modifikasi cuaca, nanti arahnya juga untuk melakukan penanganan karhutla yang sering terjadi beberapa waktu lalu di Kalteng,” tegasnya. Ia juga menyebut bahwa rencana undangan akan disiapkan. Waktunya akan diatur kemudian sembari terus berkomunikasi dengan pihak Rumania. (nue/ce/ala)