PALANGKA RAYA,KALTENG POS–Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Agustiar Sabran, resmi melantik Rendy Lesmana, S.P., M.M., sebagai Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (DTPHP) Provinsi Kalimantan Tengah. Pelantikan tersebut berlangsung di Istana Isen Mulang, Palangka Raya, pada Jumat (9/5/2025).
Pelantikan Rendy Lesmana menjadi bagian dari rotasi dan pengisian jabatan di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalteng, di mana total ada 13 pejabat eselon II yang dilantik langsung oleh Gubernur Agustiar.
Sebelum dipercaya memimpin DTPHP Kalteng, Rendy Lesmana dikenal sebagai birokrat andal dengan rekam jejak panjang. Ia pernah menjabat sebagai Penjabat (Pj) Bupati Sukamara dan sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukamara.
Dengan latar belakang dan pengalamannya, Rendy dinilai mampu memperkuat program strategis di sektor pertanian, hortikultura, dan peternakan yang menjadi salah satu prioritas pembangunan Kalteng.
Rendy Lesmana menggantikan Ir. Sunarti, M.M., yang kini dipercaya menjabat sebagai Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah.
Gubernur Agustiar Sabran mengharapkan kepada pejabat baru, bisa mendorong percepatan pembangunan daerah melalui ketahanan pangan dan peningkatan produksi pertanian. Sehingga sektor pertanian Kalteng bisa semakin maju dan berdaya saing.