Jumat, Oktober 18, 2024
24.6 C
Palangkaraya

Debat Kedua Pilgub, Masyarakat Bisa Ajukan Pertanyaan

PALANGKA RAYA–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Tengah (Kalteng) berhasil menyelenggarakan debat publik pertama bagi empat kontestan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalteng pada 14 Oktober 2024. Saat ini, KPU tengah mempersiapkan debat kedua yang dijadwalkan digelar di Jakarta pada 6 November 2024.

Sebagai bagian dari persiapan, KPU Kalteng mengundang masyarakat untuk berpartisipasi dengan mengajukan pertanyaan yang relevan terkait tema debat kedua, yakni Inovasi Pelayanan Publik dalam Menyelesaikan Persoalan Daerah.

Anggota KPU Kalteng Harmain Ibrohim menyampaikan, syarat untuk mengajukan pertanyaan tetap sama seperti pada debat pertama, meski tema debat kedua berbeda dari debat perdana.

“Pertanyaan harus disusun dalam bentuk narasi dan dikirim paling lambat tanggal 3 November 2024 melalui email ke tekmas.62@gmail.com atau melalui pesan WhatsApp ke nomor 0811528606 atas nama Toni Sadoso Saputra,” jelas Harmain, Kamis (17/10/2024).

Baca Juga :  Kejar Herd Immunity, Targetkan 50 Ribu Orang Sehari

Pengirim pertanyaan juga diwajibkan melampirkan identitas berupa fotokopi e-KTP atau dokumen pengenal sah lainnya.

“Tiap pertanyaan yang masuk akan diseleksi oleh tim penyusun debat. Kami memastikan menjaga kerahasiaan identitas pengirim pertanyaan,” tambahnya.

Debat kedua kontestan Pilgub Kalteng direncanakan digelar di Jakarta dan disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi swasta nasional Metro TV. Pemilihan lokasi di Jakarta berdasarkan pertimbangan efisiensi anggaran.

“Keputusan untuk menggelar debat di Jakarta sudah disepakati berdasarkan pertimbangan efektivitas dan efisiensi biaya,” tutup Harmain. (irj/ce/ala)

PALANGKA RAYA–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Tengah (Kalteng) berhasil menyelenggarakan debat publik pertama bagi empat kontestan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalteng pada 14 Oktober 2024. Saat ini, KPU tengah mempersiapkan debat kedua yang dijadwalkan digelar di Jakarta pada 6 November 2024.

Sebagai bagian dari persiapan, KPU Kalteng mengundang masyarakat untuk berpartisipasi dengan mengajukan pertanyaan yang relevan terkait tema debat kedua, yakni Inovasi Pelayanan Publik dalam Menyelesaikan Persoalan Daerah.

Anggota KPU Kalteng Harmain Ibrohim menyampaikan, syarat untuk mengajukan pertanyaan tetap sama seperti pada debat pertama, meski tema debat kedua berbeda dari debat perdana.

“Pertanyaan harus disusun dalam bentuk narasi dan dikirim paling lambat tanggal 3 November 2024 melalui email ke tekmas.62@gmail.com atau melalui pesan WhatsApp ke nomor 0811528606 atas nama Toni Sadoso Saputra,” jelas Harmain, Kamis (17/10/2024).

Baca Juga :  Kejar Herd Immunity, Targetkan 50 Ribu Orang Sehari

Pengirim pertanyaan juga diwajibkan melampirkan identitas berupa fotokopi e-KTP atau dokumen pengenal sah lainnya.

“Tiap pertanyaan yang masuk akan diseleksi oleh tim penyusun debat. Kami memastikan menjaga kerahasiaan identitas pengirim pertanyaan,” tambahnya.

Debat kedua kontestan Pilgub Kalteng direncanakan digelar di Jakarta dan disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi swasta nasional Metro TV. Pemilihan lokasi di Jakarta berdasarkan pertimbangan efisiensi anggaran.

“Keputusan untuk menggelar debat di Jakarta sudah disepakati berdasarkan pertimbangan efektivitas dan efisiensi biaya,” tutup Harmain. (irj/ce/ala)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/