Site icon KaltengPos

Kader PAN Katingan Diminta Persiapkan Diri Menghadapi Pemilu 2024

PENYERAHAN: Ketua DPW PAN Kalteng Ir H Achmad Diran ketika menyerahkan bendera petaka kepada Ketua DPD PAN Katingan Zul Abdiansyah di acara Muscab ke V PAN se-Kabupaten Katingan, Selasa (5/10). (JERI/KALTENG POS)

KASONGAN-Pemilu legislatif tinggal beberapa tahun lagi. Menghadapi hal ini, seluruh kader Partai Amanat Nasional (PAN) Katingan diminta mulai sekarang harus bekerja keras dan mempersiapkan diri untuk menghadapi Pemilu yang akan dilaksanakan di tahun 2024 mendatang.

“Di Katingan kita sudah mendapatkan dua kursi. Target di tahun 2024 di Katingan, sebanyak enam kursi. Sedangkan untuk provinsi dari dua kursi, minimal dapat 10 kursi. Begitu juga untuk DPR RI, minimal satu kursi. Itu target kita,” kata Ketua DPW PAN Kalteng Ir H Achmad Diran didampingi Ketua DPD PAN Katingan Zul Abdiansyah, dan kader lainnya usai membuka acara Muscab ke V DPC PAN se-Kabupaten Katingan kepada wartawan, Selasa (5/10).

Menurut Achmad Diran, meskipun Pemilu dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang namun dia menegaskan, agar kader PAN tidak boleh lengah. Dia ingin sejak sekarang seluruh kader PAN harus mulai bergerak untuk merangkul tokoh agama, masyarakat, dan lainnya. Tidak kalah pentingnya lagi, kader PAN harus mendukung program pemerintah apapun itu untuk kepentingan masyarakat.

“Sebab PAN berada di belakang pemerintah sekarang. Kita optimis insyaAllah, dengan semangat para kader PAN, target kita akan tercapai. Tapi ingat. Kita harus bersaing secara sehat,” tegasnya.

Sementara terkait Muscab yang dilaksanakan oleh DPD PAN Katingan jelas mantan Wakil Gubernur Kalteng ini, tidak lain untuk menentukan Ketua PAN pada tingkat kecamatan di seluruh wilayah Kabupaten Katingan. “Ini nanti sampai kepada tingkat kelurahan, hingga desa,” tandasnya. (eri)

Exit mobile version