Diakuinya bahwa beberapa hari belakangan ruang isolasi terisi penuh oleh pasien. Pihaknya memberi pelayanan dan penanganan sebaik mungkin kepada pasien yang menjalani isolasi di rumah sakit, sembari tetap memperhatikan penerapan protokol kesehatan.
“Ruangan isolasi rawat inap juga sudah penuh oleh pasien dengan keluhan yang beragam. Mulai dari sesak napas, saturasi oksigen rendah, serta gejala lainnya sehingga dilakukan penanganan dan diuraikan agar bisa masuk rawat inap,” bebernya.
Dengan makin meningkatnya jumlah pasien Covid-19 akhir-akhir ini, pihaknya mengimbau masyarakat Kalteng untuk berpartipasi memerangi pandemi dengan cara menerapkan protokol kesehatan yang ketat, seperti selalu menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas, serta menyukseskan vaksinasi.
“Dengan demikian kita bisa memutus mata rantai penyebaran virus corona di Bumi Tambun Bungai dan mewujudkan Kalteng yang makin BERKAH,” tutupnya. (nue/ce/ala)